SKOR.id - Dua pemain Timnas Indonesia yaitu Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye kembali dipercaya untuk bermain oleh klub masing-masing dalam lanjutan Eredivisie 2023-2024.
Teranyar, Thom Haye kembali dimainkan secara penuh saat SC Heerenveen dijamu Almere City FC di Stadion Yanmar, Sabtu (4/5/2024) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, kedua tim bermain imbang 1-1.
Almere City yang bertindak sebagai tuan rumah sempat unggul terlebih dahulu pada menit ke-47 melalui gol Kornelius Normann Hansen.
Heerenveen baru berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-80 lewat gol Osame Sahraoui. Sebenarnya, Almere sempat harus bermain dengan sepuluh pemain lantaran Peer Koopmeiners dikartu merah wasit pada menit ke-90+1. Tapi tidak ada lagi gol yang tercipta.
Hasil ini membuat Heerenveen berada di posisi kesepuluh dengan 37 poin dari 32 pertandingan. Sedangkan Almere masih terdampar di peringkat ke-13 dengan 34 poin.
Sementara itu, Ragnar Oratmangoen dimainkan sebagai pemain pengganti saat Fortuna Sittard menjamu Go Ahead Eagles di Stadion Offermans Joosten.
Dalam laga itu, Ragnar Oratmangoen dimasukkan pada menit ke-74 menggantikan Kristoffer Peterson. Namun sayangnya, masuknya Ragnar Oratmangoen juga tidak bisa membuat Fortuna Sittard mencetak gol di laga ini.
Mereka pun harus puas cuma meraih hasil imbang tanpa gol. Padahal secara statistik permainan, Fortuna Sittard lebih unggul.
Tercatat, tim yang dilatih Danny Buijs itu berhasil mencatatkan 27 tembakan dengan lima di antaranya tepat sasaran. Selain itu, secara penguasaan bola mereka juga unggul 52% berbanding 48%.
Hasil imbang ini membuat Fortuna Sittard berada di posisi ke-11 dengan 36 poin dari 32 laga. Sedangkan Go Ahead Eagles menempati posisi lebih baik di peringkat kesembilan dengan 43 poin.
Baik Ragnar Oratmangoen maupun Thom Haye sama-sama masih menyisakan dua laga lagi bersama tim masing-masing di Eredivisie musim ini.
Setelah itu, keduanya bakal diandalkan kembali oleh Timnas Indonesia pada lanjutan putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024) dalam dua laga tersisa fase grup itu. Skuad Garuda hanya butuh satu kemenangan untuk memastikan tempat di putaran ketiga. Kedua laga itu pun akan dimainkan di Indonesia.