- Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, kalah pada partai keempat melawan pasangan Jepang, Akira Koga/Yuta Watanabe.
- Hasil itu membuat kedudukan Indonesia vs Jepang menjadi sama kuat 2-2.
- Partai kelima yang mempertemukan tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito vs Kodai Naraoka bakal menjadi penentu siapa yang berhak lolos ke final Thomas Cup 2022 antara Indonesia dan Jepang.
SKOR.id - Tim putra bulu tangkis Indonesia masih harus bersabar untuk lolos ke final. Itu lantaran Jepang berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2, dalam lanjutan semifinal Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Thailand, Jumat (13/5/2022) malam WIB.
Jepang berhasil menyamakan kedudukan setelah pada partai keempat ganda putra mereka Akira Koga/Yuta Watanabe menaklukkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dengan rubber game 21-14, 13-21, 21-18.
Pada game pertama, permainan ketat terjadi. Kejar-kejaran poin mulai dari 5-5 hingga 8-8 sempat terjadi. Sampai akhirnya, ganda Akira Koga/Yuta Watanabe berhasil menutup interval pertama dengan 11-8.
Tren positif Koga/Watanabe terus berlanjut, hingga mereka memimpin 16-8. Kesalahan-kesalahan sendiri yang dibuat Fajar/Rian memang memudahkan ganda putra Jepang mendulang poin.
Hingga Koga/Watanabe menutup game pertama dengan 21-14.
Pada awal game kedua, Fajar/Rian mampu unggul jauh 7-2. Kepercayaan diri ganda putra kedua Indonesia tersebut pun makin meninggi. Dan mereka menutup interval pertama dengan keunggulan 11-5.
Namun begitu, Koga/Watanabe terus mencoba memberikan perlawanan sengit. Defense solid yang ditampilkan mampu menyulitkan Fajar/Rian dan sempat memperkecil kedudukan menjadi 15-11, masih untuk keunggulan pasangan Indonesia.
Namun Fajar/Rian berhasil kembali fokus, dan menutup game kedua dengan kemenangan 21-13. Sehingga pertandingan harus dilanjutkan dengan rubber game.
Game ketiga kembali berjalan ketat. Sempat tertinggal 3-7, Koga/Watanabe dengan defense yang kuat dan ditambah kesalahan sendiri yang kerap dibuat Fajar/Rian, membuat pasangan Jepang mampu menyamakan kedudukan menjadi 7-7.
Tapi, Fajar/Rian mampu bangkit dan mereka berhasil menutup interval pertama dengan 11-8.
Saat pertandingan dilanjutkan, Koga/Watanabe mampu membalikkan kedudukan menjadi 12-11.
Kejar mengejar poin sempat terjadi. Namun Koga/Watanabe dengan keuletannya mampu menutup game ketiga dengan kemenangan 21-18.
Sebelumnya, pada tunggal pertama, Anthony Sinisuka Ginting berhasil menaklukkan rivalnya, Kento Momota, dengan skor 21-13, 14-21, 21-12.
Setelah tampil apik pada gim pertama, pebulu tangkis berusia 25 tahun itu tak mampu mempertahankan penampilannya.
Situasi ini langsung dimanfaatkan Kento Momota, yang secara peringkat dan head to head, diunggulkan dalam laga ini.
Dalam kondisi imbang, 1-1, Anthony Sinisuka Ginting tancap gas dan meninggalkan Kento Momota pada gim ketiga.
Bahkan, pemain kelahiran Cimahi, Jawa Barat itu sempat unggul 10 angka dari andalan utama Jepang tersebut.
Di sisi lain, Kento Momota yang saat ini menempati peringkat kedua dunia, terlihat frustrasi dengan kesalahan sendiri.
Indonesia memperbesar keunggulan setelah Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo menang atas lawannya.
Turun pada partai kedua, Ahsan/Kevin menang rubber game 22-20, 8-21, 24-22 atas Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Untuk pertandingan ketiga, Merah Putih menurunkan Jonatan Christie. Sayangnya, Jojo, sapaan akrabnya, harus mengakui keunggulan Kenta Nishimoto dalam dua game 20-22, 13-21.
Dengan demikian, partai kelima yang mempertemukan tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito vs Kodai Naraoka bakal menjadi penentu kemenangan di pertemuan ini.
Hasil pertandingan semifinal Thomas Cup 2022 antara Indonesia vs Jepang:
Tunggal putra 1
Anthony Sinisuka Ginting vs Kento Momota: 21-13, 14-21, 21-12 (1 jam, 20 menit)
Ganda putra 1
Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi: 22-20, 8-21, 24-22 (1 jam, 5 menit)
Tunggal putra 2
Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto: 20-22, 13-21 (57 menit)
Ganda putra 2
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Akira Koga/Yuta Watanabe: 21-14, 13-21, 21-18 (1 jam, 16 menit)
Tunggal putra 3
Shesar Hiren Rhustavito vs Kodai Naraoka:
Baca Juga Berita Thomas Cup 2020 Lainnya:
Update Hasil Semifinal Thomas Cup 2022: Ahsan/Kevin Perbesar Keunggulan Indonesia Jadi 2-0
Thomas Cup 2022: MomoGi Trending, Ini Rekor Pertemuan Kento Momota vs Anthony Sinisuka Ginting