- Cara mendapatkan fitur Squad Verified, dimana akan muncul tanda centang di samping nama squad pemain.
- Diungkapkan oleh salahsatu mantan Esports Manager Moonton dan pelatih MLBB Dewa United Esports, Lius Andre memberikan beberapa tipsnya melalui akun TikTok miliknya.
- Syaratnya adalah tergabung dalam skuad dan pemain diharuskan untuk melakukan push squad power hingga menjadi Top 20 dalam satu season.
SKOR.id - Sebagai salahsatu gim paling populer di Indonesia, Mobile Legends selalu mempunyai cara untuk memanjakan para pemainnya.
Selain dengan memberikan hadiah dan melaksanakan event-event menarik.
Mobile Legends juga mempunyai fitur menarik lainnya dimana bisa membuat pemain bangga apabila medapatkannya.
Fitur tersebut adalah Squad Verified, dimana akan muncul tanda centang di samping nama squad pemain.
Untuk mendapatkan status verified ini tentunya tidaklah mudah.
Namun salahsatu mantan Esports Manager Moonton dan pelatih MLBB Dewa United Esports, Lius Andre memberikan beberapa tipsnya melalui akun TikTok miliknya.
Langkah pertama untuk mendapatkan status verified tentunya pemain harus tergabung dalam sebuah skuad terlebih dahulu.
Jika sudah tergabung dalam skuad, pemain diharuskan untuk melakukan push squad power hingga menjadi Top 20 dalam satu season.
Kemudian jika sudah berhasil menempati top 20 pada akhir season, pemain dan skuadnya akan mendapatkan status verified.
@liusandre.s Siapa aja nih yg squadnya udah di verified? ##mlbb ##mlbbfyp ##mlbbtiktok ##mlbbtips ♬ Shake That Ass - J.Earl ????
Usaha untuk mencapai top 20 tentunya tak mudah, tetapi akan sangat membanggakan jika berhasil mendapatkan status verified dari Mobile Legends.
Jadi bukan hanya pemain profesionalsaja yang bisa mendapatkan status verified dari pihak Mobile Legends.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Belletron Esports Kenalkan Roster untuk Divisi Wild Rift, Belletron Icy https://t.co/Y0bebykWYC— SKOR.id (@skorindonesia) June 7, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
Menilik Meta Aldous Milik Blacklist International yang Sukses Tumbangkan Bigetron