- Melalui wawancara kepada media, Nerpehko membagikan sedikit tips dan trik menjaga permainan agar terus stabil.
- Nerpehko menjelaskan kunci utama permainannya stabilnya adalah karena tidak memaksakan bermain jika sudah merasa lelah.
- Nerpehko juga menyebutkan untuk sering-sering melatih aim sesuai dengan settingan sensitivitas masing-masing.
SKOR.id - Pada pekan ketiga ini RRQ Ryu kembali tampil apik dengan berhasil menembus posisi kedua hingga hari keempat pekan ketiga.
Hal ini tentu saja tak lepas dari semua pemain dan staff kepelatihan dari RRQ Ryu.
Menariknya terdapat satu pemain yang selalu tampil stabil dari musim ke musim bagi RRQ Ryu.
Pemain tersebut adalah Yoga "Nerpehko" Malik Rahman yang penampilannya sangat konsisten dan stabil dalam performa terbaiknya.
Melalui wawancara kepada media, Nerpehko membagikan sedikit tips dan trik menjaga permainan agar terus stabil.
Nerpehko menjelaskan kunci utama permainannya stabilnya adalah karena tidak memaksakan bermain jika sudah merasa lelah.
"Kalau udah capek jangan dipaksain main," tutur Nerpehko ketika ditanya tips bermain PUBG Mobile agar stabil.
Hal ini tentu saja ada benarnya, karena jika sudah burnout akan berefek tidak baik terhadap gaya bermain.
Nerpehko juga menyebutkan untuk sering-sering melatih aim sesuai dengan settingan sensitivitas masing-masing.
"Pertajam aim, lebih banyak training aja sih, training yang buat nyari sensi(tivitas)," kata Nerpehko.
Tips dari Nerpehko tersebut tentunya sangat positif, mengingat dalam PUBG Mobile aim adalah salah satu elemen utama untuk menang.
Maka setiap orang harus menemukan settingan sensitivitas yang sesuai dengan kenyamanannya masing-masing.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Klasemen PMPL ID Spring Split 2022 Hari Keempat Pekan Ketiga: RRQ Ryu Pepet Z1 di Puncak Klasemen
Nerpehko Sebut EVOS Reborn dan Bigetron Red Aliens Sering Menyusahkan