- Timnas U-20 Indonesia kalah 1-2 dari Slovakia U-20 dalam laga uji coba di Spanyol, Sabtu (19/11/2022).
- Meski demikian, pelatih Shin Tae-yong tak terlalu kecewa atas hasil tersebut.
- Menurutnya, Garuda Muda sudah berusaha maksimal dan memperlihatkan beberapa peningkatan.
SKOR.id - Pelatih tim nasional U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, tak terlalu kecewa anak asuhnya menelan kekalahan 1-2 dari Slovakia U-20 dalam laga uji coba di Pinatar Arena, Spanyol, Sabtu (19/11/2022).
Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, permainan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sudah cukup baik, bahkan lebih percaya diri daripada sebelumnya.
Slovakia U-20 memang lawan kedua yang dihadapi timnas U-20 Indonesia selama berada di Spanyol. Sebelumnya, Kamis (17/11/2022), Garuda Muda dicukur habis 0-6 oleh Prancis U-20.
Jadi, hasil kali ini, meskipun negatif, tetap diapresiasi oleh Shin Tae-yong. Ada peningkatan terlihat di lapangan, terutama kepercayaan diri.
“Kalau dilihat dari hasilnya saja, kita memang kalah. Tapi, para pemain sudah berusaha maksimal dan kepercayaan diri mereka melawan tim Eropa juga sudah meningkat,” kata Shin Tae-yong, usai laga.
Meski demikian, bukan berarti tak ada hal yang bisa dievaluasi. Sang pelatih menyoroti ketenangan para pemain timnas U-20 Indonesia dalam bertahan, terutama saat tertekan.
Shin Tae-yong merujuk kepada penalti yang diderita tim Garuda Muda, berujung gol penyeimbang Slovakia U-20 yang dicetak Timotej Jambor pada menit ke-80.
Padahal, saat itu timnas U-20 Indonesia nyaman memimpin berkat gol pembuka Rafael William di babak pertama, dengan pertandingan menyisakan 10 menit lagi.
Slovakia akhirnya berbalik unggul setelah kemelut di depan gawang berujung gol bunuh diri Justin Hubner pada menit ke-83.
“Kita sering dihukum penalti (lawan Prancis U-20 dua kali), seharusnya para pemain bisa lebih tenang dan tak terburu-buru dalam mengantisipasi serangan lawan di area penalti. Jangan asal tekel,” komentar Shin Tae-yong.
Laga melawan Slovakia U-20 tampaknya akan menjadi uji coba terakhir timnas U-20 Indonesia di Spanyol.
Shin Tae-yong ingin pulang lebih cepat untuk fokus persiapan Piala AFF 2022 bersama timnas senior.
Kontingen timnas U-20 Indonesia direncanakan pulang pada 24 atau 25 November, sementara pemusatan latihan timnas senior akan dimulai 4 Desember di Bali.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Akan Gelar TC Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022 Mulai 4 Desember di Bali
Shin Tae-yong Ingin Fokus Piala AFF 2022, TC Timnas U-20 Indonesia Selesai Lebih Cepat