- Gelandang timnas Indonesia, Rachmat Irianto, menjadi salah satu pemain kunci di balik kemenangan atas Kuwait.
- Rachmat Irianto pun mengungkapkan instruksi yang diberikan oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
- Karena mengikuti arahan Shin Tae-yong itu pula, Rachmat Irianto menyebut timnas Indonesia bisa menang atas Kuwait.
SKOR.id – Gelandang timnas Indonesia, Rachmat Irianto, mengungkapkan instruksi yang diberikan oleh pelatih Shin Tae-yong saat lawan Kuwait.
Pada laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, timnas Indonesia sukses menang 2-1 atas tuan rumah Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Rabu (8/6/2022).
Rachmat Irianto menjadi salah satu bintang kemenangan skuad Merah Putih pada laga ini. Sebab, akselerasinya pada akhir babak pertama mampu menghasilkan tendangan penalti.
Selain itu, pemain yang akrab disapa Rian itu juga berhasil membawa timnas Indonesia berbalik unggul lewat golnya pada awal babak kedua.
"Pelatih mengatakan kepada kami, bahwa kami harus terus termotivasi untuk memenangkan pertandingan," ujar Rian, dikutip dari situs resmi PSSI.
"Kami juga mesti bekerja keras, dan juga mengikuti arahan pelatih. Alhamdulillah, kami bisa menang," ia melanjutkan.
Pemain yang kini memperkuat Persib Bandung itu mengatakan, timnas Indonesia sempat mengalami kesulitan akibat suhu panas di Kuwait.
Kondisi itu memang menjadi tantangan tersendiri bagi tim asuhan Shin Tae-yong. Beruntung, para pemain mampu mengatasi hal tersebut.
"Sangat sulit bermain saat suhu cuaca mencapai 40 derajat celsius. Kami kesulitan, terutama pada babak pertama. Karena cuaca sangat panas," ucap Rian.
Adapun kemenangan atas Kuwait membuat timnas Indonesia menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Pasukang Garuda hanya kalah selisih gol dari Yordania yang berada di puncak klasemen sementara setelah menang 2-0 atas Nepal.
Pada pertandingan berikutnya, timnas Indonesia akan berjumpa Yordania di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Efek Kalahkan Kuwait, Shin Tae-yong Langsung Bicara Laga Timnas Indonesia Selanjutnya
Skor Indeks Kualifikasi Piala Asia 2023: MoTM dan Rating Pemain Timnas Indonesia vs Kuwait
Ranking FIFA Timnas Indonesia Merangkak Naik Usai Tekuk Kuwait 2-1