- Petronas Yamaha SRT membuka pintu bagi Valentino Rossi untuk bergabung pada 2021.
- Principal Yamaha SRT Razlan Razali mengatakan belum ada pembicaraan dengan Valentino Rossi.
- Yamaha SRT perlu memahami yang diinginkan dan dilakukan Valentino Rossi jika kesepakatan terjadi.
SKOR.id – Principal Petronas Yamaha SRT Razlan Razali menegaskan bahwa pihaknya masih membuka pintu untuk Valentino Rossi pada 2021.
Tim satelit Yamaha tersebut memang menjadi kandidat terkuat pelabuhan baru The Doctor, julukan Rossi, jika ingin tetap berlaga pada MotoGP 2021.
Namun, Petronas Yamaha SRT juga harus memahami apa yang diinginkan Valentino Rossi. Termasuk besarnya gaji yang dipatok oleh peraih sembilan gelar itu.
Berita Valentino Rossi Lainnya: Direktur Yamaha Menanti Duet Valentino Rossi dan Franco Morbidelli
Meski begitu, Razlan Razali mengatakan belum ada pembicaraan langsung dengan Rossi soal kemungkinannya bergabung dengan Petronas Yamaha SRT.
“Saya selalu mengecek telepon genggam setiap hari dan sejauh ini belum ada kabar dari Valentino (Rossi),” kata Razlan Razali seperti dikutip dari Crash.
“Saya berharap setidaknya Valentino mengirimkan sebuah pesan melalui WhatsApp atau semacamnya,” ia menambahkan sambil tertawa.
Awalnya, Yamaha SRT ingin menjaga Fabio Quartararo tetap bersama mereka jika musim ini harus menerapkan skenario terburuk, yaitu kejuaraan dibatalkan.
Tetapi itu mendapatkan pertentangan dari berbagai pihak. Karenanya, tim asal Malaysia itu mulai membuka jalan bagi Valentino Rossi untuk bergabung.
“Sejauh ini belum ada pembicaraan, namun kami membuka pintu untuk Valentino. Jika itu terjadi, kami akan fokus. Kami tidak akan menutup dan mengabaikannya,” ujar Razali.
Valentino Rossi telah menegaskan bakal mengumumkan masa depannya dalam waktu dekat. Sang pembapal juga masih ingin melanjutkan karier di MotoGP.
Berita Valentino Rossi Lainnya: Maverick Vinales Berharap Valentino Rossi Bertahan di Yamaha
“Dia adalah peraih sembilan gelar juara dunia dan membawa banyak pengaruh dalam hal pemasaran dan hiburan (untuk MotoGP),” ujar Razlan Razali.
Sebagai tim Independen yang didanai oleh sponsor utama, Petronas, Yamaha SRT butuh pembalap yang dapat melakukan tugas pemasaran sesuai kontrak dengan investor.
“Kami harus benar-benar memahami kesepakatan. Apa yang perlu dilakukan dan tidak. Kami harus memahami apa yang Valentino inginkan,” kata Razali.
Salah satu yang pasti, jika Valentino Rossi tetap bertahan di Yamaha pada 2021, maka ia akan mendapatkan motor setelan pabrik dan dukungan teknis sepanjang musim.