SKOR.id - Thiago Almada menjadi salah satu pemain yang dibawa pelatih Argentina, Lionel Scaloni, untuk tur Asia pada laga FIFA Matchday, Juni mendatang.
Lionel Scaloni memasukkan nama Thiago Almada dalam 27 pemain timnas Argentina, pada tur Asia untuk menghadapi Australia dan timnas Indonesia.
Laga FIFA Matchday akan digelar pada 12 hingga 20 Juni 2023, Argentina lebih dulu melawan Australia di Beijing, Cina pada 14 Juni, lalu menghadapi Indonesia lima hari kemudian.
Tak tanggung-tanggung, pemain sekelas Lionel Messi pun dibawa pada laga tur Asia timnas Argentina kali ini, begitu juga dengan beberapa pemain bintang lainnya.
Kombinasi pemain muda dan senior yang membela berbagai tim di Eropa, akan dicoba Lionel Scaloni pada laga uji coba tersebut.
Namun, ada hal menarik ketika para pemain yang tampil di Eropa mendapatkan panggilan ke timnas Argentina, ada satu pemain yang ikut dipanggil meski tak bermain di klub Eropa.
Thiago Almada mendapat kesempatan untuk unjuk gigi, ia saat ini menjadi pemain andalan klub MLS (Liga Amerika Serikat), Atalanta United.
Nama Thiago Almada sebenarnya sudah tidak asing, karena ia dikenal sebagai salah satu wonderkid berbakat milik Argentina.
Pemain dengan nama lengkap Thiago Ezequiel Almada itu merupakan pemain didikan asli klub Argentina, Velez Sarsfield.
Velez Sarsfield dikenal sering mengorbitkan pemain muda berbakat, seperti Carlos Bianchi, Mauro Zarate, bahkan Nicolas Otamendi, bek senior Argentina yang akan menjadi rekan satu tim Thiago Almada.
Pemanggilan Thiago Almada tentu sudah melalui pertimbangan Lionel Scaloni dengan melihat permainanya bersama Atalanta United.
Pemain berusia 22 tahun itu telah tampil dalam 13 pertandingan di ajang MLS, dengan torehan enam gol dan tujuh assist.
Ia hanya absen dalam dua pertandingan, termasuk ketika timnya dibantai 1-6 oleh Colombus Crew pada pekan keenam musim ini.
Dalam 13 pertandingan, Almada hampir selalu tampil penuh, kecuali saat melawan Chicago Fire, ia hanya tampil selama 69 menit.
Kualitasnya pun tentu tidak kalah dengan para pemain Argentina yang merumput di Eropa, dan para pemain timnas Indonesia akan memiliki kesempatan menguji kemampuan calon bintang masa depan Tim Tango.