- Dani Alves pernah meminta bantuan mantan presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, untuk memulangkannya ke Camp Nou.
- Hal itu terungkap dari percakapan keduanya via pesan WhatsApp yang bocor belakangan ini.
- Namun keinginan Alves kala itu tidak direstui Ernesto Valverde dan Eric Abidal.
SKOR.id - Klaim Dani Alves baru-baru ini yang mengatakan bahwa dirinya tak akan kembali ke Barcelona jika masih dipimpin Josep Maria Bartomeu dibantah.
Hal tersebut dibantah dengan bocornya pembicaraan melalui aplikasi pesan singkat WhatsApp antara Alves dan Bartomeu.
Dalam obrolan tersebut diketahui bek asal Brasil ini menawarkan servisnya secara langsung kepada Bartomeu pada 2019.
Dan Bartomeu, yang ketika itu masih menjabat sebagai presiden, menyambut baik ide tersebut.
“Mr. Presiden, apakah semuanya baik-baik saja? Saya ingin kembali ke sana [ke Barcelona], saya ingin pulang dan bermain di Piala Dunia 2022 sebagai pemain Barcelona,” tulis Dani Alves.
“Mari kesampingkan harga diri kita, kita saling membutuhkan satu sama lain dan kita berdua tahu itu!”
Pesan tersebut disambut baik oleh Bartomeu.
“Hai Dani. Tidak ada masalah dengan kembalinya Anda, tapi itu harus sesuai dengan harapan pelatih. Anda sudah bicara dengan Eric Abida?” tanya Bartomeu.
Dani Alves pun menjawab: “Saya bisa bicara dengannya jika Anda mau!”
Sayangnya saat itu keinginan Dani Alves pulang ke Camp Nou tidak terwujud. Pelatih Ernesto Valverde dan Abidal menolak rencana memulangkan pemain asal Brasil tersebut.
Dani Alves baru kembali ke Barcelona pada musim panas lalu, ketika Xavi Hernandez resmi ditunjuk menggantikan Ronald Koeman. Ia dikontrak jangka pendek hingga akhir musim ini.
Laga Chelsea vs Liverpool Bisa Ditunda, Klopp Angkat Bicara
Klik link untuk baca https://t.co/wJ02onMq18— SKOR.id (@skorindonesia) December 31, 2021
Baca Juga: Dani Alves Ungkap Rasa Bencinya terhadap Josep Bartomeu
Baca Juga: VIDEO: Statistik Ini Buktikan Dani Alves Bukan Pemain Sembarangan