SKOR.id – Priska Madelyn Nugroho kembali menyumbangkan tambahan satu medali emas bagi kontingen Indonesia dari cabang olahraga (cabor) tenis di SEA Games 2023 Kamboja.
Petenis 19 tahun itu berhak meraih emas nomor tunggal putri setelah secara dramatis mengalahkan wakil Thailand, Lanlana Tararudee pada partai final pada Sabtu (13/5/2023).
Priska menutup laga dengan kemenangan 6-7(1), 7-6, dan 7-5 dalam duel yang digelar di Tennis Arena Morodok Techno National, Phnom Penh.
Pertarungan ketat langsung tersaji sejak awal pertandingan. Perebutan poin pun berlangsung ketat hingga set pertama harus diselesaikan dengan tie-break. Namun, pemain Thailand mampu memenangi tie-break dengan servisnya yang lebih unggul.
Priska Madelyn Nugroho hampir di ambang kekalahan setelah kembali tertinggal 3-5 di set kedua. Beruntung, ia mampu mengatasi tekanan dengan coba memancing lawan untuk melakukan kesalahan di situasi menegangkan tersebut.
Upaya Priska pun berhasil sehingga beberapa kali pukulan Lanlana justru kerap keluar dari garis permainan atau menyangkut di net.
Kesalahan-kesalahan itu memberi poin untuk Priska, sehingga bisa mengejar ketertinggalan hingga kedudukan pun sama kuat 6-6 dan kembali harus ditentukan melalui tie break. Namun kali ini, Priska yang tampil lebih tenang menang 7-4.
Tantangan Priska Madelyn Nugroho untuk memenangkan pertandingan makin berat setelah ia mengalami gangguan di bagian paha kanannya di pertengahan set ketiga.
Situasi kurang menguntungkan itu membuat Priska kehilangan fokus sehingga tertinggal 2-4 di set kedua.
Tetapi, juara Grand Slam Australian Open Junior 2020 tersebut tentu tak ingin menyerah dengan kesempatan emas yang di depan mata.
Kebangkitan ditunjukkan Priska setelah mendapat perawatan pada paha kanannya. Ia kembali menunjukkan permainan agresif sehingga mampu membalikkan keadaan dan unggul 6-5.
Satu pukulan yang melebar dari Lanlana akhirnya mengakhiri pertandingan di set penentuan dengan skor 7-5 untuk keunggulan wakil Indonesia.
Dengan demikian, Priska Madelyn Nugroho keluar sebagai juara tunggal putri cabor tenis SEA Games 2023. Sementara itu, Lanlana harus puas dengan raihan medali perak.
Sebelumnya, Priska juga sukses membawa pulang emas bersama petenis putri Merah Putih lainnya dari nomor beregu putri.