- Team Secret kembali menunjukkan keperkasaannya di dunia kompetitif Dota 2.
- Setelah berhasil memenangkan kompetisi online empat kali berturut-turut, kini Secret kembali mengangkat trofi.
- Kali ini kompetisi yang dilibas adalah BLAST Bounty Hunt setelah menumbangkan OG dengan skor telak 3-0 di babak final.
SKOR.id - Team Secret berhasil meraih trofi kelimanya dalam waktu kurang dari dua bulan.
Team Secret tampil sangat perkasa dalam beberapa kompetisi online Dota 2 terakhir.
Tim profesional Dota 2 asal Eropa tersebut kali ini kembali sukses meraih gelar juara.
Trofi yang diangkat kali ini adalah dari BLAST Bounty Hunt.
Team Secret berhasil menjadi pemenang BLAST Bounty Hunt setelah berhasil menaklukkan OG di babak final dengan skor telak 3-0.
Hal yang lebih istimewa, ketiga game tersebut tak ada yang melebihi 35 menit sebelum akhirnya OG memutuskan untuk menyerah.
Hasil kemenangan atas OG tersebut membuat Team Secret berhasil mengangkat trofi kelimanya dalam kurun waktu satu bulan terakhir.
Tim yang terdiri dari Lasse "MATUMBAMAN" Urpalainen, Michał "Nisha" Jankowski, Ludwig "zai" Wåhlberg, Yazied "YapzOr" Jaradat, dan sang kapten Clement "Puppey" Ivanov tersebut, berhasil menggondol hadiah sekitar 50 ribu dolar AS (sekitar Rp710 juta).
YOUR BLAST BOUNTY HUNT GRAND FINAL WINNERS!
???????? @teamsecret ????????#BLASTDota pic.twitter.com/uRTljBrrBA— BLAST Dota (@BLASTDota) June 13, 2020
Sementara OG yang berada di peringkat kedua harus puas dengan hadiah sekitar 15 ribu dolar AS (sekitar Rp213 juta).
Hal unik adalah tim peringkat ketiga, Nigma, justru membawa pulang hadiah yang lebih besar yakni sekitar 18 ribu dolar (sekitar Rp255 juta) karena berhasil mendapatkan penghargaan tersendiri.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sony Percaya Diri PlayStation 5 Tak Akan Terpengaruh Kondisi Ekonomi Duniahttps://t.co/ahin8dxDp2— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 12, 2020
Berita Dota 2 lainnya:
WePlay! Gelar Dota 2 Pushka League Season Kedua pada Agustus 2020
PSG.LGD Kembali Rebut Gelar Juara Liga Profesional Dota 2 Cina Season 2