- Produsen jam tangan Titan Black berkolaborasi dengan Thierry Henry.
- Jam tangan ini diberi nama Invincible Edition.
- Ini merupakan bentuk perayaan terhadap Henry yang sempat tak terkalahkan bersama Arsenal.
SKOR.id - Mari melihat lebih dekat jam tangan TBlack Milgauss Invincible Edition.
Dalam kolaborasi dengan Thierry Henry, produsen jam tangan Titan Black meluncurkan edisi Milgauss Invincible Edition.
Henry memang punya banyak sejarah dalam kariernya, ia kemudian memilih prestasinya bersama Arsenal saat mendesain jam tangan ini.
Arsenal memang pernah Invincible alias tak terkalahkan dalam satu musim Liga Inggris pada 2003-2004, dan total tak terkalahkan dalam 49 laga beruntun.
Jam tangan ini kemudian juga hanya diproduksi 49 buah di seluruh dunia.
Desainnya juga mengambil inspirasi jam raksasa yanga da di Stadion Highbury, kandang lawas Arsenal.
Diameter jam ini 40mm, dengan bahan dari Stainless Steel, serta memiliki ukiran tanda tangan Henry serta prestasi invincible Arsenal.
Jam ini juga tahan tekanan air sampai kedalaman 100 meter dan memiliki Power Reserve 48 jam.
Baca Juga:
Sepatu yang Bawa Lionel Messi Juara Piala Dunia: Adidas X Speedportal Leyenda
Mengintip Jam Tertipis di Dunia Milik 2 Pembalap F1 dari Ferrari