- Serena Williams menegaskan Covid-19 tak akan menyurutkan tekadnya untuk tampil dalam US Open 2020.
- Petenis asal AS itu sudah menerapkan protokol kesehatan sejak awal pandemi Covid-19, Maret lalu.
- Serena Williams akan membawa 2,5 kodi atau 50 masker selama berlaga di US Open 2020.
SKOR.id - Serena Williams memastikan pendemi Covid-19 tak menyurutkan niatnya untuk tampi dalam US Open 2020, 31 Agustus-13 September mendatang.
Selain berstatus petenis tuan rumah, Serena Williams merasa fisiknya bagus untuk tampil di Flushing Meadows, New York. Antisipasi pun dilakukan seperti membawa 50 masker.
"(Kehidupan) saya sedikit tertutup. Saya menjalankan protokol menjaga jarak sejak awal Maret," ujar Serena Williams seperti dilansir Sky Sports.
"Saya tak punya kapasitas paru-paru yang penuh, jadi tak yakin apa yang akan terjadi. Tapi, saya yakin akan baik-baik saja."
Untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, ibu satu anak ini mengaku akan membawa 2,5 kodi masker selama US Open 2020.
"Saya akan membawa sekitar 50 masker karena saya tidak mau melepas masker," tutur pemilik 23 gelar grand slam tersebut.
"Saya sangat memperhatikan kesehatan hingga sangat berhati-hati dalam melakukan apa pun. Siapa pun yang ada di sekitar saya dalam kondisi terlindungi."
Terkait pandemi Covid-19, petenis 38 tahun tersebut merasa bahwa kondisi apa pun tidak akan menghentikan niatnya untuk tampil di Flushing Meadows.
"Rasanya menyenangkan bisa bermain tenis. Tapi, ini adalah soal hidup dan kesehatan saya. Khawatir, pasti. Tapi, inilah yang harus saya lakukan saat ini."
"Tenis, secara natural adalah olahraga yang menerapkan jaga jarak. Jadi, mudah bagi saya untuk berjalan di samping lapangan ketika rival saya ada di sisi lain lapangan."
Serena Williams mengaku terus mengikuti perkembangan di dunia, termasuk soal penyebaran virus corona (Covid-19).
"Florida adalah kota dengan kondisi yang buruk hingga kita harus jaga jarak ekstrem. Ini akan jadi pengalaman berbeda. Yang terpenting, mempelajari kurvanya."
Demi tampil dalam US Open 2020, istri dari Alexis Ohanian tersebut menambah intensitas latihan, baik di pusat kebugaran pribadi maupun lapangan.
Hal itu dilakukan semata-mata untuk menjaga kebugaran tubuh karena enam bulan absen dari kompetisi, serta menjaga keselamatan di tengah pandemi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tetap Aktif selama Karantina, Penyanyi Shakira Berbagi Foto Hobi Baru, tapi Lamahttps://t.co/HqiQtYUOy7— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 8, 2020
Berita Tenis Lainnya:
Rafael Nadal Mundur dari US Open, Madrid Open 2020 Batal Digelar
Soal US Open 2020, Novak Djokovic Belum Buat Keputusan