SKOR.id - Timnas U-17 Indonesia telah menyelesaikan dua uji coba mereka melawan Qatar U-1 di Qatar, 6 dan 9 Oktober lalu. Hasilnya, Timnas U-17 Indonesia berhasil menang satu kali dan imbang satu kali.
Pada uji coba pertama, skuad Garuda Muda berhasil menang dengan skor 2-1. Lalu di uji coba kedua, Evandra Florasta dan kawan-kawan bermain imbang 1-1.
Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, mengakui ada perkembangan positif dari timnya pada dua uji coba tersebut. Kendati begitu, Nova Arianto juga menegaskan masih ada catatan yang perlu diperbaiki oleh timnya.
“Progres pemain sangat baik dan semoga bisa menambah kepercayaan diri pemain dengan hasil positif di Qatar,” kata Nova Arianto, melalui pesan singkatnya kepada Skor.id, Jumat (11/10/2024).
“Tetapi tetap masih ada beberapa catatan yang harus diperbaiki. Salah satunya bola set piece. Harapannya, di Kuwait nanti pemain bisa lebih siap,” jelas eks bek Timnas Indonesia itu.
Seperti diketahui, uji coba dan pemusatan latihan di Qatar adalah bagian dari persiapan Timnas U-17 Indonesia menuju ke Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Pada ajang tersebut, Timnas U-17 Indonesia tergabung di Grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara. Seluruh laga Grup G akan dimainkan di Kuwait pada 23-27 Oktober 2024.
Pada laga perdana, Zahaby Gholy dan kolega bakal menghadapi tuan rumah Kuwait di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Mishref, 23 Oktober nanti.
Dua hari berselang, giliran Kepulauan Mariana Utara yang akan dihadapi. Terakhir, Timnas U-17 Indonesia akan melawan Australia pada 27 Oktober 2024.
Pada babak kualifikasi ini, ada 16 tim yang akan lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi. Rinciannya, Arab Saudi selaku tuan rumah, lalu 10 juara grup dan lima runner-up terbaik di babak kualifikasi ini.
Sekadar mengingatkan, Piala Asia U-17 2025 juga menjadi jalur untuk menuju ke Piala Dunia U-17 2025. Di mana empat tim semifinalis akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 yang bakal digelar di Qatar.