- Jorge Martin mengaku sangat syok atas kemenangan perdananya di kelas MotoGP pada GP Styria hari Minggu (8/8/2021).
- Kemenangan di Red Bull Ring ini Jorge Martin persembahkan untuk sang kakek yang tengah dirawat di rumah sakit.
- Rider Pramac Racing tersebut berharap bisa menang lagi di GP Austria 2021 pekan depan.
SKOR.id - Jorge Martin mengaku kaget hingga tidak tahu cara merayakan kemenangan di MotoGP Styria 2021 pada Minggu (8/8/2021).
Rider Pramac Racing tersebut mencicipi kemenangan perdananya dengan status rookie MotoGP 2021 di Red Bull Ring, Austria.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Karena tidak menargetkan podium utama di kandang KTM, Martin mengaku tidak terlalu antusias dengan kemenangannya tersebut.
"Wow saya tidak bisa mempercayainya. Saya masih belum percaya (memenangi GP Styria 2021) sehingga saya tidak terlalu antusias," kata rider dengan sebutan Martinator itu usai balapan.
"Saya terus menjaga kecepatan selama balapan. Saya super fokus. Meskipun ada beberapa kesalahan karena memang target saya bukan menang balapan."
Meskipun mendominasi balapan yang sempat diwarnai bendera merah tersebut Martin mengaku sempat hilang konsentrasi menjelang finis.
Ban aus, keberadaan Joan Mir (Suzuki Ecstar) di posisi kedua, serta tetiba hilang fokus membuat Martin merasa bahwa penampilannya menurun di lap terakhir.
Untungnya, Martin mampu mempertahankan jarak dan mempersembahkan kemenangan perdana Pramac Racing sejak debut di kelas MotoGP pada tahun 2002.
"Joan Mir balapan dengan impresif karena selalu menguntit di belakang saya. Di putaran terakhir ban depan saya mulai aus. Untungnya masih ada gap untuk memimpin lomba," ucap Martin menjelaskan.
"Ini adalah satu langkah menuju impian saya menjadi juara dunia (MotoGP). Hari ini adalah satu lompatan besar."
Drink it in @88jorgemartin! ????#MART1NATOR | #StyrianGP ???? pic.twitter.com/NwvmyEWP9z— MotoGP™???? (@MotoGP) August 8, 2021
"Saya dedikasikan kemenangan ini terutama untuk kakek saya yang sedang berjuang (dirawat di rumah sakit)."
Untuk GP Austria 2021 pekan depan yang masih akan berlangsung di Red Bull Ring, Martin berharap bisa mempertahankan podium kemenangannya.
"Saya berharap bisa melanjutkan hasil positif ini ke pekan depan. Mungkin akan lebih berat lagi."
"Kami masih ada beberapa hal yang perlu dibenahi. Saya akan berjuang untuk menang lagi," Martin memungkasi wawancara.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Spesial Hari Game Nasional: 5 Game Indonesia yang Populer di Dunia https://t.co/CWBZZaYILs— SKOR.id (@skorindonesia) August 8, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
Hasil MotoGP Styria 2021: Diwarnai Red Flag, Rookie Jorge Martin Kampiun di Red Bull Ring