- Iga Swiatek mengamankan tiket perempat final French Open 2022 pada Senin (30/5/2022).
- Petenis nomor satu dunia tersebut puas dengan strategi menekan di set kedua melawan Zheng Qinwen.
- Zheng Qinwen mengaku mengalami kram perut sehingga gagal mengatasi tekanan dari sang rival.
SKOR.id - Iga Swiatek melanjutkan perjalanan ke perempat final French Open 2022 setelah menang atas Zheng Qinwen (Cina) pada Senin (30/5/2022).
Bertanding di Court Philippe-Chatrier, Paris, Swiatek butuh waktu 82 menit untuk memastikan kemenangan 6-7, 6-0, 6-2 atas Qinwen.
Dilansir dari WTA Tennis, petenis nomor satu dunia itu mengaku penampilannya membaik di dua set terakhir setelah keteteran di awal laga.
"Saya coba melemaskan tangan sedikit. Dia bermain sangat bagus terutama dengan topspins yang berat," kata atlet Polandia itu menjelaskan.
"Kunci keberhasilan di set kedua adalah tidak membiarkannya melakukan hal yang sama lagi. Saya senang bisa bermain sedikit lebih cepat dan memberi tekanan kepadanya."
"Saya sempat mengalami sedikit masalah. Untungnya bisa kembali dan fokus kembali untuk menemukan solusi lain. Pertandingan tadi luar biasa."
Di sisi lain, Qinwen mengatakan bahwa kondisi perut yang sangat sakit membuat penampilannya menurun drastis sejak set kedua.
Petenis 19 tahun itu pun mengaku sangat kecewa dengan penampilannya melawan Swiatek pekan ini.
View this post on Instagram
"Saya mengalami masalah perut yang sangat sakit dan telah melakukan yang terbaik di set kedua dan ketiga. Sayangnya, saya tidak lagi ada tenaga untuk bertarung," jelasnya.
"Saya ingin bertarung, ingin sekali. Namun, saya tidak lagi ada daya dan pertandingan pun berjalan sangat ketat."
"Saya tidak bisa memamerkan kemampuan tenis terbaik saya di set kedua dan ketiga, bahkan set pertama pun demikian. Saya tidak terlalu puas dengan penampilan saya."
"Saya menikmati pertandingan melawan petenis nomor satu dunia. Jika saja tidak mengalami sakit perut, mungkin saya akan lebih menikmatinya lagi. Memukul dan berlari lebih baik lagi. Memberikan perjuangan lebih."
"Saya berharap di pertemuan saya dengannya berikutnya saya bisa tampil dalam kondisi sempurna dan memberikan perlawanan yang sepadan."
Berita French Open 2022 Lainnya:
Duel Akbar Kepagian, Rafael Nadal vs Novak Djokovic di Perempat Final French Open 2022
French Open 2022: Tersingkir pada Babak Kedua, Aldila Sutjiadi Bidik Wimbledon