- Caeleb Dressel adalah perenang asal Amerika Serikat yang memegang rekor dunia nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra.
- Caeleb Dressel yang kini berusia 23 tahun itu mengaku sangat suka makan.
- Caeleb Dressel merupakan perenang yang dipersiapkan ke Olimpiade 2020.
SKOR.id - Perenang pemilik rekor dunia, Caeleb Dressel, mengaku sangat suka makan.
Bahkan, Caeleb Dressel yang merupakan peraih dua emas Olimpiade 2016 ini menyatakan bahwa dia tak pernah merasa lapar karena dia sangat sering makan.
"Saya makan sebelum berlatih, saya makan ketika jeda latihan, saya makan setelah latihan," ucap Caeleb Dressel, seperti dikutip dari USA Today.
"Saya tak mau merasa lapar ketika berlatih. Jadi, saya perlu makan," ujar Caeleb Dressel.
Baca Juga: Ini yang Dilakukan Daniel Craig demi Fisik Bagus sebagai James Bond
Perenang berusia 23 tahun asal Amerika Serikat tersebut menjelaskan apa saja yang dia konsumsi sepanjang hari.
Pada pukul 07:00 pagi, biasanya peraih delapan medali Kejuaraan Dunia Akuatik 2019 ini makan roti atau oatmeal.
Makanan ini sebagai persiapan dia menuju latihan pagi.
Dalam sesi latihan pada pukul 08:00-10.00 pagi, perenang spesialiasi gaya bebas, dada, dan kupu-kupu ini menyempatkan diri makan energy bar atau cokelat susu.
Setelah latihan, perenang dengan tinggi 191 cm ini melanjutkan dengan sarapan yang terdiri dari karbohidrat, protein, sayuran, dan buah.
Baca Juga: Katrin Budnik, Istri Striker Asing Persita Penikmat Makanan Pedas Indonesia
"Setelah itu, saya akan makan siang lagi dengan pola yang sama. Saya seperti kuda, saya makan sepanjang hari supaya tak merasa lapar," kata Dressel.
"Saya tak mau pergi latihan sore dalam keadaan lapar," kata Dressel.
Setelah melahap latihan sore pukul 17:00-19:00, Dressel akan melanjutkan dengan makan malam.
"Saya sangat suka meatloaf untuk makan malam," kata Dressel.
Meatloaf adalah masakan yang terbuat dari daging giling yang diberi beragam bumbu.
View this post on InstagramWhite or black Gator cap? Fun races but March means nothing @speedousa ????: @mike2swim
"Saya tak pernah menghitung kalori yang saya konsumsi. Saya hanya makan hingga kenyang. Jika, bukan karena berenang, tentu hal ini sudah menjadi masalah untuk saya," katanya.
Ya, Dressel yang sangat suka makan memang sangat tertolong dengan pola latihannya yang intensif.
Apalagi, dia dipersiapkan dalam tim Amerika Serikat menuju Olimpiade 2020.
Pola makan Dressel ini juga sangat wajar karena latihan intensif yang dia lakukan membutuhkan energi dan kalori yang besar. Semua itu bisa didapatkan melalui makanan.
Baca Juga: Ingin Tetap Dekat, Kakak Perempuan Kobe Bryant Bikin Tato di Punggung
Saat ini, Dressel adalah pemilik rekor dunia nomor gaya kupu-kupu 100 meter putra dengan catatan waktu 49,50 detik.
Dia membukukan catatan waktu itu pada Kejuaraan Dunia Akuatik 2019 di Gwangju, Korea Selatan, 26 Juli 2019.
Rekor itu membuat Dressel mengusangkan rekor dunia milik Michael Phelps dengan 49,82 detik yang tercipta pada 1 Agustus 2009 di Roma, Italia.
Sepanjang kariernya, Dressel telah meraih dua emas Olimpiade, 13 emas dan dua perak Kejuaraan Dunia Akuatik, serta satu emas, dua perak, dan tiga perunggu Kejuaraan Dunia Junior.