- Megawati Hangestri sudah empat kali juara Livoli Divisi Utama 2022.
- Namun, Mega belum pernah menjuarai Proliga.
- Untuk itu, pada 2023, ia berharap bisa menjadi juara Proliga.
SKOR.id - Megawati Hangestri memang jagoannya Livoli Divisi Utama. Sejak usianya masih 18 tahun pada 2017, ia sudah bisa menjadi bintang di Bank Jatim.
Sejak saat itu juga, Megawati selalu menjadi juara di Livoli Divisi Utama. Sudah empat musim berturut-turut ia meraih titel kejuaraan antarklub asli paling bergengsi di Indonesia ini.
Namun, Megawati Hangestri justru belum pernah menjadi juara Proliga. Sebelum bermain di Jakarta Pertamina Fastron pada Proliga 2022, ia dinilai tidak berada di klub yang tepat.
Itupun pada kiprahnya di Pertamina Fastron, timnya hanya perkasa di babak reguler. Memasuki Final Four, Pertamina Fastron justru menurun.
Pada Proliga 2022, Megawati kemungkinan akan bermain di Pertamina. Sebab, Bank Jatim masih memiliki kerjasama dengan Pertamina.
Meskipun demikian, Megawati belum mau mengakui jika dirinya kembali bermain di Pertamina.
"Tentu saja pada 2023, saya menargetkan juara Proliga. Apakah main di Pertamina lagi, ya rahasia, lihat saja nanti," Megawati Hangestri mengungkapkan.
Yang jelas, Megawati Hangestri sangat bersyukur dirinya berhasil membawa Bank Jatim meraih gelar juara. Ia pun mengaku sempat pesimistis Bank Jatim mampu juara.
Apalagi, pada Grup DD di Banyuwangi, Bank Jatim dua kali dikalahkan Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia.
Namun pada akhirnya, tim Bank Jatim berdiskusi satu sama lain dan optimistis begitu memasuki Final Four yang berlangsung di GOR Ki Mageti, Magetan.
"Pertama sih terseok-seok di awal seperti pesimistis tapi sudah sampai sini, ya harus percaya kalau nanti akan indah pada waktunya," kata Megawati bercerita.
"Saling percaya di antara teman itu yang membuat kami akhirnya bisa menjadi juara."
"Gelar juara ini memang sangat berarti untuk kami, Megawati Hangestri menuturkan.
Berita Terkait Megawati Hangestri:
Megawati Hangestri Bicara soal Kembali Lolosnya Bank Jatim ke Final Livoli Divisi Utama
Hasil Grand Final Livoli Divisi Utama 2022: Bank Jatim Surabaya Juarai Kategori Putri