- Suchao Nuchnum menjadi bagian Persib hanya dalam tempo setengah musim.
- Meski hanya setengah musim, Suchao Nuchnum sangat terkesan dengan bobotoh.
- Pemain yang dipinjam dari Liga Thailand ini berharap bisa mendukung Persib di stadion.
SKOR.id - Bagi Suchao Nuchnum, pernah bermain untuk Persib Bandung adalah salah satu momen terbaik dalam kariernya sebagai pesepak bola.
Walau terhitung singkat, Suchao mengaku tidak akan melupakan setiap momen yang dialaminya selama berkostum Maung Bandung.
Suchao bergabung Persib pada awal musim 2009-2010. Saat itu, dia didatangkan dengan status sebagai pemain pinjaman dari Buriram United.
Baca Juga: Bobotoh Mengingatnya, Eks-Bintang Persib asal Thailand Ungkap Keinginan Khusus
Suchao tidak datang sendiri, melainkan bersama kompatriotnya asal Thailand, Sinthaweechai "Kosin" Hathairattanakool, yang berstatus pemain pinjaman dari Chonburi FC.
Berstatus sebagai pemain pinjaman, baik Suchao maupun Kosin, hanya bisa bermain selama setengah musim bersama Persib.
Sejatinya, keduanya memiliki opsi untuk bertahan lebih lama di Persib. Dengan catatan, Persib mampu menebus keduanya dengan fee transfer.
Akan tetapi, opsi tersebut tidak diambil Persib, sehingga Suchao dan Kosin hanya bertahan selama setengah musim saja di Bandung.
Meski terhitung singkat, namun performa yang ditunjukkan Kosin dan Suchao cukup membekas di hati dan ingatan bobotoh.
Pun sebaliknya, Suchao juga masih mengingat banyak momen kebersamaannya dengan Persib dan bobotoh.
Suchao bercerita, dia langsung terkesan dengan atmosfer sepak bola Bandung ketika memainkan laga debutnya bersama Persib.
Suchao melakoni debutnya saat Persib berhadapan dengan Pelita Jaya, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
"Pertama kali saya pergi ke Bandung, saya mengira tidak akan banyak orang yang datang ke stadion untuk menonton pertandingan. Tapi ternyata wow," katanya.
"Stadion penuh dengan sorakan yang masih terngiang di telingaku. Saya senang bermain di sini. Dan itu sensasi pertandingan pertama saya di sini," kata Suchao.
Dari berbagai momen saat berseragam Persib, Suchao merasa gol terakhirnya untuk Persib menjadi momen paling monumental.
Selain jadi gol perpisahan, gol itu dicetak dengan proses spektakuler. Saat itu, Persib lawan Persik, dan Suchao mencetak gol melalui tendangan sudut langsung.
"Pada pertandingan itu saya memiliki peluang untuk bisa menembak dari tendangan sudut, saya sangat senang dan mereka terlihat bergembira," ucap Suchao.
Sudah 10 tahun Suchao meninggalkan Persib, meski begitu dia tetap memikirkan suasana dan atmosfer pertandingan yang pernah dia rasakan.
Suchao berharap, suatu saat dirinya bisa kembali ke Bandung. Meski bukan sebagai pemain, dia ingin kembali merasakan atmosfer sepak bola di Bandung.
Suchao, ingin datang sebagai suporter, untuk mendukung Persib bersama bobotoh lainnya. Salah satunya dalam laga yang beratmosfer tinggi.
Baca Juga: Bobotoh Mengingatnya, Eks-Bintang Persib asal Thailand Ungkap Keinginan Khusus
"Saya memikirkan suasana di lapangan saat Persib bertanding, ketika penggemar selalu memenuhi stadion," katanya merindu.
"Jika saya memiliki kesempatan untuk pergi ke Indonesia Tempat pertama yang akan saya kunjungi adalah Persib, semoga semua orang akan mengingat saya. Atau jika ada pertandingan sepak bola khusus, saya pasti akan senang bergabung," tutur Suchao.