- Salah satu striker baru Indonesia U-19, Muhammad Akrom akhirnya bisa beradaptasi dengan pola latihan ala Shin Tae-yong.
- Striker anyar yang dipanggil timnas U-19 Indonesia ini sempat merasa kurang percaya diri di pemusatan latihan.
- Bahkan, pemain Persikab ini juga mengakui bahwa sesi latihan bawah asuhan Shin Tae-yong berlangsung dengan intensitas tinggi.
SKOR.id – Striker anyar yang dipanggil timnas U-19 Indonesia, Muhammad Akrom mengakui dia harus beradaptasi dengan gaya melatih Shin Tae-yong selama pemusatan latihan.
Pemain asal klub Liga 2, Persikab Bandung ini memang menjadi salah satu nama baru yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti TC timnas U-19 Indonesia.
Pada masa-masa awal mengikuti TC, Akrom memang sempat merasa kurang percaya diri.
Seiring berjalannya waktu, dia mampu beradaptasi dan melebur dengan pemain lainnya.
“Pada awal-awal, saya sempat grogi karena ini pertama kali. Tetapi, saya langsung menyesuaikan diri,” kata Akrom di Lapangan A Senayan, Selasa (30/8/2022).
“Lama-lama, saya sudah bisa beradaptasi dengan teman-teman. Alhamdulillah, semuanya berjalan dengan lancar,” ujarnya menambahkan.
Selain membutuhkan waktu untuk beradaptasi, Akrom juga harus berusaha untuk melewati menu latihan berat yang diberikan Shin Tae-yong selama TC.
Sebab, menurut pengakuan Akrom, pola latihan di timnas U-19 Indonesia cenderung lebih intens ketimbang intensitas latihan di klubnya.
“Sesi latihannya sangat berbeda dengan di klub. Di klub, intensitasnya memang tinggi tetapi terkadang agak santai,” ujarnya.
“Kalau di tim nasional, intensitasnya selalu tinggi. Jadi, saya harus kuat dan fokus selama menjalani latihan di TC,” ucap Akrom melanjutkan.
Pemusatan latihan yang berlangsung di Jakarta sejak Kamis (26/8/2022) ini merupakan bagian persiapan timnas U-19 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Sebagai informasi, gelaran Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung mulai 10 sampai 18 September 2022.
Indonesia U-19 yang berstatus sebagai tuan rumah Grup F akan bersaing dengan Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste.
Seluruh pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung di Jawa Timur, tepatnya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya.
Berita timnas U-19 Indonesia lainnya:
Belanda dan Spanyol Jadi Opsi Lokasi TC Eropa untuk Timnas U-19 Indonesia
Ketua Umum PSSI: Klub Harus Lepas Semua Pemain ke Timnas U-19 Indonesia