- Stefanos Tsitsipas sangat ingin mengulang duel melawan Rafael Nadal di Australia Open 2019.
- Saat itu, petenis asal Yunani tersebut kalah telak dari Rafael Nadal.
- Menghadapi Rafael Nadal membuat Stefanos Tsitsipas lebih paham soal rencana permainan.
SKOR.id – Petenis terbaik Yunani Stefanos Tsitsipas sepertinya masih sulit melupakan pertemuannya dengan Rafael Nadal dalam semifinal Grand Slam Australia Open 2019.
Bahkan dengan tegas, Tsitsipas mengakui, jika bisa memilih, duel dengan Nadal tersebut adalah pertandingan yang sangat ingin diulanginya (replay).
Pada laga itu, Stefanos Tsitsipas tak berkutik di hadapan Rafael Nadal, kalah 2-6, 4-6, 0-6. Namun, ia merasa kini sudah menjadi pemain yang berbeda dibandingkan setahun lalu.
Berita Tenis Lainnya: Dominic Thiem Klarifikasi soal Keengganannya Bantu Petenis Hadapi Pandemi
Memang, walaupun diulang, tidak ada jaminan Tsitsipas bakal menang. Sebab Rafael Nadal adalah salah satu petenis terbaik dunia. Kualitas permainannya pun belum menurun.
“Jika pertandingan di Australia Open 2019 melawan Rafa (sapaan Rafael Nadal) diulang, tak ada jaminan saya akan menang, namun saya yakin bakal bermain lebih baik,” ucap Stefanos Tsitsipas seperti dilansir Tennis365.
Pertandingan ini juga sangat berpengaruh pada perkembangan petenis 21 tahun yang sekarang menempati peringkat keenam dunia tersebut.
Sebab, setelah dihajar Nadal, Tsitsipas punya pemahaman yang lebih baik soal rencana dan taktik permainan. Yang jelas, ada pelajaran yang bisa dipetiknya dari duel tersebut.
Selain dalam Australia Open 2019, Stefanos Tsitsipas juga ingin mengulang pertarungannya dengan Rafael Nadal di Rodgers Cup 2018. Kala itu, ia kalah di final, 2-6, 6-7(4).
Tsitsipas sangat menyesalkan set kedua di mana sebenarnya ia bisa merepotkan Nadal dan memaksakan tie break. Tetapi, akhirnya gagal dan Tistsipas harus puas jadi runner up.
“Pertandingan set ketiga pasti akan menarik seandainya saya mampu memenangi set kedua,” ujar Stefanos Tsitsipas meyakini.
Berita Tenis Lainnya: Lapangan Tanah Liat Minim di Jakarta, Petenis Aldila Sutjiadi Prihatin
“Rodgers Cup 2018 merupakan pekan yang hebat bagi saya. Sayangnya, saya justru bermain buruk pada set pertama final melawan Rafa,” ia mengungkapkan.
Selain dua laga versus Rafael Nadal, pertandingan melawan Stanislas Wawrinka di babak keempat Roland Garros (French Open) 2019 juga sangat ingin diulangi Tsitsipas.
Tahun lalu, ia tersingkir setelah kalah dalam pertandingan luar biasa lima set, 6-7(8), 7-5, 4-6, 6-3, dan 6-8. Ketika itu, Tsitsipas merasa pantas meraih kemenangan.
“Saya benar-benar dekat dengan kemenangan saat itu. Dia (Wawrinka) lebih sabar dan melakukannya dengan sangat baik. Faktor pengalaman juga,” kata Stefano Tsitsipas.