- Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo punya nasib yang hampir mirip.
- Keduanya jadi bahan kritik karena punya penampila yang tak sesuai harapan.
- Nyatanya, statistik Messi dan Ronaldo pada 2022 ini cuma beda tipis.
SKOR.id - Statistik Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo pada 2022 ini ternyata beda tipis.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak diragukan lagi adalah dua pesepakbola terhebat sepanjang masa.
Namun akhir-akhir ini, performa dua megabintang tersebut sedang jadi bahan pembicaraan.
Baik Ronaldo atau Messi disebut tak lagi bersinar di klub barunya. La Pulga dianggap melempen di Paris Saint-Germain.
Messi bahkan menerima gelombang kritik menyusul kekalahan 16 besar Liga Champions PSG dari Real Madrid dan dicemooh oleh penggemarnya sendiri.
Sementara Ronaldo gagal memenuhi harapan penggemar Manchester United.
Pemain internasional Portugal itu mengawali tahun kalender dengan sangat buruk dan mengalami rekor tanpa gol sekembalinya ke Old Trafford.
Ia juga gagal mencetak gol dalam enam pertandingan berturut-turut untuk pertama kalinya sejak musim 2008-2009.
Ronaldo pun tak mampu membawa Man United mengalahkan Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions dan juga gagal mengeksekusi penalti dalam kekalahan Piala FA melawan tim Championship Middlesbrough.
Meski demikian jika dilihat, statistik keduanya pada 2022 ini cuma beda tipis.
Ronaldo sudah 15 main sementara Messi 14 kali turun untuk membela PSG. Megabintang asal Portugal itu sukses mencetak 8 gol.
Sementara Messi, memang dia baru mencetak tiga gol namun La Pulga sudah punya 8 assits.
Berikut ini adalah statistik Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo pada 2022:
Statistik Lionel Messi
Permainan: 14
Starter: 13
Penampilan sub: 1
Gol: 3
Assist: 8
Penalti yang dicetak: 0
Menit per gol: 399
Menit per gol non-penalti: 399
Menit per gol atau assist: 108,8
Statistik Cristiano Ronaldo
Permainan: 15
Starter: 14
Penampilan sub: 1
Gol: 8
Assist: 0
Penalti yang dicetak: 0
Menit per gol: 160,1
Menit per gol non-penalti: 160,1
Menit per gol atau assist: 160,1
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya
Cristiano Ronaldo Berpeluang jadi Andalan Erik ten Hag di Manchester United, Ini Alasannya
Cetak Gol Ke-100 di Liga Inggris, Cristiano Ronaldo Dedikasikan untuk Mendiang Anaknya