- Berikut Skor.id sajikan statistik enam pemain Persija di Liga 1 musim ini yang baru saja meloloskan Indonesia ke Piala Asia U-20 2023.
- Cahya Supriadi dan Dony Tri Pamungkas belum mendapatkan menit bermain dan hanya sempat masuk DSP Persija.
- Muhammad Ferarri menjadi pemain yang paling banyak bermain, sedangkan Frengky Missa satu-satunya pencetak gol bagi Persija.
SKOR.id - Persija Jakarta patut berbangga karena menjadi tim yang paling banyak menyumbangkan pemain untuk timnas U-20 Indonesia.
Ada delapan pemain Persija yang masuk dalam skuad Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Mereka ialah kiper Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Syayid Alhawari, Alfriyanto Nico, Dony Tri Pamungkas, Achmad Maulana, Frengky Missa, dan Ginanjar Wahyu.
Seluruh pemain Persija sudah mendapatkan menit bermain di timnas U-20 Indonesia.
Bahkan, semuanya sempat merasakan kesempatan turun sebagai starter di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Mereka pun berkontribusi besar ketika berhasil mengantarkan timnas U-20 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Setelah agenda bersama Indonesia U-20 berakhir, tentu mereka bakal kembali ke tim. Enam pemain balik ke tim utama Persija.
Sedangkan Syayid Alhawari dan Achmad Maulana kembali ke tim akademi Persija. Dua pemain itu bakal bekerja keras agar bisa promosi ke tim utama Persija.
Sedangkan enam pemain Macan Kemayoran lainnya bekerja keras untuk mendapatkan menit bermain di Liga 1 2022-2023.
Berikut Skor.id sajikan statistik enam pemain Persija yang perkuat timnas U-20 Indonesia di 10 laga awal Liga 1 2022-2023:
1. Muhammad Ferarri
Kapten timnas U-20 Indonesia, Muhammad Ferarri menjadi pemain Persija yang mendapat menit bermain tertinggi di daftar ini.
Ia sudah tampil delapan kali atau selama 644 menit. Jika dibandingkan musim lalu, jumlah menit bermainnya hampir 10 kali lipat lebih banyak.
Tujuh laga ia lakoni sebagai starter dan lima di antaranya dipercaya bermain penuh selama 90 menit.
Ferarri absen memperkuat Persija di dua laga terakhir karena mendapat panggilan dari timnas.
Sepanjang penampilannya pada musim ini, Ferarri mencatatkan akurasi tembakan 100 persen, akurasi umpan 83 persen, satu umpan kunci, dan 23 tekel sukses.
Tak hanya itu, Ferarri juga memiliki 25 intersep, 30 sapuan, empat blok tembakan, 11 pelanggaran, sembilan kali dilanggar, serta satu kartu kuning.
2. Frengky Missa
Pemain asal Soe, Nusa Tenggara Timur ini melakoni laga resmi di tim utama Persija di turnamen pramusim Piala Presiden 2022.
Dia mencuri perhatian saat berhasil mencetak satu gol ke gawang Madura United.
Performa apik Frengky Missa berlanjut di Liga 1 2022-2023. Pelatih Thomas Doll sudah menurunkannya dalam enam laga.
Frengky Missa mencetak gol perdana di Liga 1 ketika berhasil membobol gawang Persis Solo pada 31 Juli 2022.
Hingga pekan ke-10 Liga 1 2022-2023, pemain berusia 19 tahun telah tampil untuk Persija selama 434 menit.
Selain sumbangan satu gol, ia memiliki akurasi tembakan 67 persen, akurasi umpan 72 persen, satu umpan kunci.
Dia melakukan 12 tekel sukses, 10 intersep, tiga sapuan, 11 pelanggaran, dan satu kartu kuning.
3. Ginanjar Wahyu
Penyerang berusia 18 tahun sudah lima kali diturunkan pelatih Thomas Doll di Liga 1 2022-2023. Penampilan selama 94 menit dilakoninya sebagai pemain pengganti.
Ginanjar Wahyu memiliki akurasi tembakan 34 persen, akurasi umpan 70 persen, satu umpan kunci, dua tekel sukses, empat pelanggaran, dan tiga kali dilanggar.
4. Alfriyanto Nico
Dibandingkan muslim lalu, menit bermain yang didapatkan Alfriyanto Nico di Liga 1 2022-2023 termasuk sedikit.
Hingga pekan ke-10 Liga 1 2022-2023, Alfriyanto Nico baru mencatatkan tiga penampilan atau selama 50 menit. Ketiganya dilakoni Nico sebagai pemain pengganti.
Pada musim lalu, dia selalu diturunkan Persija hingga pekan ke-11 dan menyumbangkan tiga gol.
Adapun catatan statistik Alfriyanto Nico hingga pekan ke-10 Liga 1 musim ini yakni akurasi tembakan 100 persen dan akurasi umpan 60 persen.
DIa juga memiliki satu umpan kunci, tiga tekel, dua sapuan, dan dua pelanggaran.
5. Cahya Supriadi
Kiper andalan timnas U-20 Indonesia ini belum mendapatkan menit bermain bersama Persija di Liga 1 2022-2023.
Pada musim debutnya ini, Cahya Supriadi sudah tujuh kali masuk dalam daftar susunan pemain tim berjuluk Macan Kemayoran.
6. Dony Tri Pamungkas
Seperti Cahya Supriadi, gelandang berusia 17 tahun ini juga belum mendapatkan menit bermain di Liga 1 2022-2023.
Meski demikian, sejatinya ia sudah mencatatkan menit bermain di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia pada musim lalu.
Di Liga 1 2021-2022, Dony Tri Pamungkas mencatatkan 10 penampilan atau selama 268 menit. Empat penampilan di antaranya ia lakoni sebagai starter.
Berita Persija Lainnya:
Thomas Doll Khawatir dengan Pemainnya untuk Laga Persija vs Persib di Liga 1 2022-2023
Ismed Sofyan Minta Maaf karena Tidak Pensiun di Persija setelah Mengabdi 21 Tahun
Hasil Persija vs Madura United: Diwarnai 6 Kartu Kuning, Macan Kemayoran Ditahan Laskar Sapeh Kerrap