- Putri Kusuma Wardani bermain tanpa beban saat bertemu unggulan empat di perempat final Spain Masters 2021, Jumat (21/5/2021).
- Putri KW berekspektasi melawan sang idola, Carolina Marin.
- Putri KW bertekad melakukan yang terbaik menuju babak perebutan gelar juara.
SKOR.id - Putri Kusuma Wardani menampilkan comeback cemerlang dan merebut tiket semifinal Spain Masters 2021 pada Jumat (21/5/2021).
Bertemu unggulan empat asal Belgia, Lianne Tan, tunggal putri terakhir Indonesia itu sempat keteteran di gim pertama dan tertinggal 6-16.
Meski akhirnya kalah di gim pertama, Putri KW, sapaannya, berhasil bangkit. Dia pun menang dengan skor 18-21, 21-19, dan 21-13.
Dalam wawancara dengan Badminton Spain usai laga, Putri KW mengaku bermain tanpa beban adalah kunci kemenangannya.
"Saya coba main tanpa beban, nggak mikir apa-apa karena (peringkat) dia di atas saya. Jadi, saya berusaha main baik dan sabar," ucapnya.
Bermain di Spanyol, Putri KW sempat berharap bisa berjumpa dengan sang idola, Carolina Marin. Sayang, harapan tersebut pupus.
Carolina Marin memutuskan mundur dari Spain Masters karena ingin fokus persiapan Olimpiade Tokyo 2020, 23 Juli-8 Agustus 2021.
"Ekspektasinya, saya seneng banget. Kebetulan juga saya main di sini, di negara idola saya (Carolina Marin)," kata Putri KW.
"Jadi, kalau dia main, saya pingin banget ketemu (bertanding) di final. Tapi, berhubung dia enggak ikut, saya berusaha sebaik mungkin menuju final."
Di semifinal, Putri akan bertemu dengan pemain Prancis, Leonice Huet, yang menang cukup mudah di perempat final.
Pertemuan pertama kedua tunggal putri ini akan jadi ajang penentuan siapa yang lebih berhak atas tiket final Spanish Masters 2021.
Semifinal akan berlangsung di Federacion Espanola de Badminton, Huelva, pada Sabtu (22/5/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dihantam Masalah Kebugaran, Gareth Bale Pertimbangkan Pensiun Dini https://t.co/NEHQauKrp9— SKOR.id (@skorindonesia) May 21, 2021
Berita Spain Masters 2021 Lainnya:
Spain Masters 2021: Dua Wakil Indonesia dari Tunggal Melaju ke Perempat Final
Debut di Olimpiade Tokyo, Pebulu Tangkis Cina Beberkan Daftar Lawan Terberat