- Indonesia berpeluang menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.
- Peluang ini diperoleh setelah timnas Indonesia lolos dari babak Kualifikasi Piala Asia 2023.
- Ketua Umum PSSI mengatakan bahwa pihaknya fokus untuk persiapan tuan rumah Piala Dunia U-20.
SKOR.id - Indonesia memiliki peluang menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 setelah timnas Indonesia lolos dari babak kualifikasi.
Pada awalnya, Piala Asia 2023 rencananya akan digelar pada 16 Juni 2023 dan negara China sebagai tuan rumahnya.
Namun, karena pandemi Covid-19 yang melanda dunia, akhirnya China mundur sebagai tuan rumah.
AFC selaku penyelenggara turnamen pun mempersilakan para peserta Piala Asia 2023 mengajukan diri menjadi tuan rumah.
Indonesia pun termasuk ke dalam negara yang berhak mengajukan diri setelah lolos ke putaran final.
Terkait peluang tersebut, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan bahwa Indonesia lebih berfokus untuk jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Kita tunggu dulu. Fokus kami Piala Dunia," tegas lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu.
"Kami liat perkembangannya. Nanti berikutnya kita akan jelaskan masalah kita host untuk Piala Asia 2023 yang jelas Piala Dunia nomor satu," ia menambahkan.
Piala Dunia U-20 sejatinya digelar di Indonesia pada 20 Mei hingga 12 Juni 2021 silam. Namun, karena pandemi yang melanda, FIFA akhirnya menunda pagelaran ini.
Sejauh ini, FIFA belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait jadwal Piala Dunia U-20 2023.
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Shin Tae-yong Bersuara soal Kesiapan untuk Timnas Indonesia dari Usia Muda hingga Senior
Ketua Umum PSSI Pastikan Shin Tae-yong Tetap Dipercaya Tangani Timnas Indonesia
Lolos Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Diguyur Bonus Rp2 Miliar