- Sandy Walsh berbagi ilmu sepak bola kepada anak-anak Indonesia di Jakarta sebelum kembali ke Eropa.
- Coaching clinic yang diisi oleh Sandy Walsh dilakukan pada Sabtu (18/6/2022), pagi hingga jelang sore hari.
- Sandy Walsh memang berada di Tanah Air untuk membereskan urusan naturalisasi agar bisa membela timnas Indonesia.
SKOR.id - Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Sandy Walsh, berbagi ilmu sepak bola yang dimilikinya sebelum kembali ke Eropa.
Sandy Walsh melakukan coaching clinic dalam acara bertajuk "Sandy Walsh Kick For Kids Indonesia!" di Jakarta, Sabtu (18/6/2022).
Lebih lanjut, pemberian ilmu kepada anak-anak di Indonesia tersebut dilakukan di Lapangan Akademi Persija Pulomas, Jakarta Pusat.
Coaching clinic berlangsung sejak pagi hingga menjelang sore (10.00-14.00 WIB) dan disambut antusias sebab kuota yang ada terisi penuh.
Adapun anak-anak yang diberikan ilmu oleh Sandy Walsh di antaranya adalah peserta didik High Reaching Club (HRC) Football Academy.
Sementara itu, hanya selang beberapa jam selepas acara tersebut, pemain berusia 27 tahun ini diketahui langsung meninggalkan Tanah Air.
Ia lekas kembali ke Eropa, sebab seperti diketahui pemain berposisi bek kanan ini merupakan pemain tim Liga Belgia, KV Mechelen.
Adapun Sandy Walsh sebelumnya memang berada di Indonesia karena hendak menyelesaikan urusan proses naturalisasinya.
Ia diproyeksikan membela timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia 2023, meski pada akhirnya niat tersebut tak bisa terealisasi.
Kendati begitu, pemain yang mempunyai darah Belanda ini tetap masuk dalam proyek pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Selama di Tanah Air, ia juga melakukan berbagai kegiatan "berbau" sepak bola lain seraya mengunjungi Jakarta International Stadium (JIS).
Sandy Walsh mengakui bahwa calon markas Persija Jakarta dan timnas Indonesia itu sebagai stadion yang menakjubkan, 23 Maret 2022.
Baca Juga Berita Sandy Walsh Lainnya:
Sandy Walsh dan Jordi Amat Batal Gabung, Shin Tae-yong Sudah Siapkan Rencana
Parade Foto: Sandy Walsh Kunjungi dan Kagumi Jakarta International Stadium