- Gelandang senior Rans Cilegon FC, Asri Akbar mengaku kompisisi pemain timnya sudah sangat baik.
- Asri Akbar mengatakan kualitas para pemain muda Rans Cilegon FC cukup bagus.
- Eks gelandang Persija Jakarta itu merasa yakin kalau Rans Cilegon FC bisa bersaing di Liga 2 nanti.
SKOR.id - Rans Cilegon FC sudah memperkenalkan para pemain mereka untuk tampil di Liga 2 2021, termasuk Asri Akbar.
Total, ada 30 pemain Rans Cilegon United yang diperkenalkan pada Jumat (23/4/2021).
Salah satu gelandang senior Rans Cilegon FC, Asri Akbar berbicara mengenai komposisi pemain timnya.
Asri Akbar mengaku perpaduan pemain junior dan senior sangat pas. Sehingga, dia yakin kalau timnya bisa bersaing di Liga 2 2021.
"Saya lihat cukup bagus,perpaduan senior junior komplit,saya yakin Rans Cilegon bisa bersaing di Liga nanti," kata Asri Akbar kepada Skor.id.
Mantan pemain Persija Jakarta itu mengaku kalau kualitas pemain-pemain muda Rans Cilegon juga bagus.
"Pemain muda juga bagus-bagus ya apalagi sudah melewati tahapan seleksi yang cukup lama," ujar Asri Akbar.
"Tentunya ini adalah pemain pilihan terbaik lah dari banyaknya pemain mengikuti seleksi sebelumnya," ungkap Asri Akbar.
Selain Asri Akbar, ada beberapa pemain senior lainnya yang memperkuat Rans Cilegon FC musim ini.
Cristian Gonzales, Syamsir Alam, Hendra Ridwan, Tariq Aljanibi, dan Kurniawan Karman.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Rans Cilegon FC Lainnya:
Rans Cilegon FC Punya Raffi Ahmad, Sriwijaya FC Bidik Atta Halilintar
Rans Cilegon FC Jadikan Pemain Muda sebagai Tulang Punggung
Presiden Rans Cilegon FC Jelaskan Status Tariq El Janaby yang Masih Berpaspor Maroko