- Gelaran SKOR Super League PUBG Mobile Championship (SSLPMC) 2021-2022 resmi berakhir.
- Hal itu dipastikan setelah babak grand final selesai dilalui pada Sabtu (11/9/2021).
- Hasilnya tim asal Medan Satu Esports berhasil keluar sebagai jawara usai mengumpulkan 72 poin dari empat laga.
SKOR.id - Tim asal Medan, Satu Esports, berhasil keluar sebagai juara SSLPMC 2021-2022.
Gelaran kompetisi PUBG Mobile, SKOR Super League PUBG Mobile Championship resmi selesai.
Selesainya kompetisi PUBG Mobile yang diadakan SKOR Indonesia tersebut dipastikan usai babak grand final yang berlangsung pada Sabtu (11/9/2021).
20 tim yang lolos dari babak semifinal SSLPMC bertarung untuk memperebutkan gelar juara.
Hasilnya, gelar juara jatuh ke tangan tim asal Medan, Satu Esports.
Satu Esports sukses meraih gelar juara setelah mengumpulkan 72 poin dari empat laga grand final.
Satu Esports bisa dibilang memang tampil perkasa di babak grand final setelah mengumpulkan dua kali WWCD.
Sementara itu di laga lainnya, Satu Esports selalu sukses bertengger di posisi lima besar.
Peringkat kedua diamankan oleh perwakilan chapter Denpasar Semeton Ngeyeg, dengan 58 poin.
Sedangkan posisi tiga dan empat diduduki oleh Aogiri Exenon dan Raftel Jesper yang sama-sama mengoleksi 41 poin.
Meski begitu Aogiri Exenon sukses mengamankan peringkat ketiga setelah unggul elimination poin atas Raftel Jesper.
Dengan hasil tersebut, Satu Esports berhasil membawa pulang Rp4 juta, Semeton Ngeyeg Rp3 juta, Aogiri Exenon Rp2 juta, dan Raftel Jesper Rp1 juta.
View this post on Instagram
Tak hanya itu, terdapat pula gelar MVP yang berhasil didapatkan oleh empat pemain.
Keempat pemain tersebut adalah I Kadek Suhogi Saputra (Semeton Ngeyeg), Nyoman Raditya Maheswara (Semeton Ngeyeg), Raka Hendarta Kusuma (Lux Regam Esport), dan Muhammad Anwar Aziz Hasibuan (Satu Esports).
I Kadek Suhogi Saputra berhak atas hadiah Rp500 ribu, Nyoman Raditya Maheswara Rp400 ribu, Raka Hendarta Kusuma Rp300 ribu, dan Muhammad Anwar Aziz Hasibuan mendapatkan Rp200 ribu.
Hasil Lengkap MPL ID Season 8 Hari Kedua Pekan Kelima: Aura Fire Bawa Meta baru, RRQ Hoshi Makin Perkasa https://t.co/sSyLokIcPH— SKOR.id (@skorindonesia) September 11, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya:
Klasemen PMPL Indonesia Season 4 Super Weekend Hari Kedua Pekan Ketiga: RRQ Ryu Kembali ke Puncak