SKOR.id - Timnas Indonesia gagal mempertahankan kemenangan di depan mata dan harus puas bermain imbang di markas Bahrain.
Itu terjadi pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024) malam.
Mohamed Marhoon membawa Bahrain unggul di menit ke-15, tapi skuad Garuda mampu membalikkan keadaan lewat gol-gol Ragnar Oratmangoen (45+3') dan Rafael Struick (74').
Timnas Indonesia tinggal merayakan poin penuh setelah melewati enam menit injury time, tapi wasit tak kunjung meniup peluit panjang sehingga tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan melalui Mohamed Marhoon di detik-detik akhir (90+9').
Laga berakhir imbang 2-2, dan Timnas Indonesia pun tersendat di peringkat kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Berikut Skor Stats menyajikan rating dan man of the match laga tersebut.
MotM: Mohamed Marhoon (Bahrain)
Pahlawan bagi Bahrain, sekaligus mimpi buruk Timnas Indonesia. Dua gol Mohamed Mahroon menghindarkan The Dilmun's Warriors dari kekalahan di kandang sendiri.
Gelandang bernomor punggung 8 itu rajin mengancam pertahanan Indonesia lewat tujuh tembakan, yang dua di antaranya tepat sasaran.
Dia juga cukup kreatif, dengan satu umpan kunci dan akurasi umpan mencapai 64 persen.
Rating 8,8
Menit bermain 90
Gol 2
Tembakan tepat sasaran 2
Umpan kunci 1
Akurasi umpan 64% (16/25)
Sentuhan 52
Performa para pemain Bahrain sebenarnya tak terlalu istimewa. Pasukan Dragan Talajic itu tampak kesulitan membongkar pertahanan Indonesia.
Gol-gol mereka pun lahir dari situasi bola mati, mengisyaratkan tak berjalannya skema open play.
Selain Mohamed Marhoon, Komail Alaswad dan Hashim Sayed tampil baik buat Bahrain. Sedangkan Waleed Alhayam kurang impresif, kemungkinan karena cedera kepala yang dialaminya.
Ebrahim Lutfalla 6,7
Amine Benaddi 6,9
Waleed Alhayam 6,3
Vincent Emmanuel 6,6
Abdulla Alkhalasi 6,4
Abbas Alasfoor 6,9
Ali Madan 6,7
Mohamed Marhoon 8,8
Ali Haram 6,5
Komail Alaswad 7,5
Mahdi Abdul Jabar 6,9
Husain Abdulkarim 6,9
Mahdi Humaidan 6,9
Sayed Dhiya 6,7
Abdulwahab Almalood 6,7
Hashim Sayed 7,3
Rating Pemain Indonesia
Babak pertama, skuad Garuda bermain sangat buruk. Nyaris tak punya peluang selain gol Ragnar Oratmangoen.
Usai jeda, performa mereka meningkat meski belum optimal. Kemampuan mempertahankan bola dan menjalin operan masih menjadi pekerjaan rumah.
Rafael Struick, Thom Haye, dan Ragnar Oratmangoen dapat nilai cukup bagus. Sebaliknya, Jordi Amat dan Sandy Walsh merupakan dua penampil terburuk.
Tak heran jika mereka langsung ditarik keluar saat turun minum.
Maarten Paes 6,8
Mees Hilgers 6,6
Jordi Amat 6,4
Jay Idzes 6,9
Sandy Walsh 6,3
Thom Haye 7,1
Ivar Jenner 6,7
Calvin Verdonk 6,7
Malik Risaldi 6,5
Rafael Struick 7,3
Ragnar Oratmangoen 6,8
Rizky Ridho 6,8
Eliano Reijnders 6,6
Marselino Ferdinan 6,7
Nathan Tjoe-A-On 6,0
Witan Sulaeman 6,4