SKOR.id - Tak ada tim lain di Liga 1 yang disenangi Mohammed Rashid lebih dari PSS Sleman. Maklum, Laskar Sembada merupakan korban favoritnya.
Terkini, gelandang internasional Palestina itu melesakkan gol tunggal kemenangan Bali United atas PSS Sleman, Jumat (3/11/2023) lalu .
Pada laga pekan ke-18 Liga 1 2023-2024 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, itu, Mohammed Rashid merobek gawang tuan rumah lewat tendangan keras dari dalam kotak penalti.
Itu merupakan gol perdananya bersama Bali United di Liga 1, tapi yang ketiga kali saat berhadapan dengan PSS Sleman.
Dua gol lainnya diciptakan Rashid saat masih memperkuat Persib Bandung pada musim 2021-2022.
Brace tersebut lahir dalam laga Persib versus PSS Sleman, 22 November 2021. Sepasang gol Mohammed Rashid mengantar Pangeran Biru menang telak 4-2 di Stadion Manahan, Solo.
Total, dalam tiga pertemuan melawan PSS Sleman, gelandang plontos itu mampu melesakkan tiga gol. Itu catatan terbanyaknya ke gawang satu tim Liga 1.
Korban berikutnya yang disukai Rashid adalah Persita Tangerang, di mana dia menceploskan dua gol dalam tiga pertemuan.
Sejak bergabung pada awal Liga 1 2023-2024, Mohammed Rashid tumbuh menjadi pilar lini tengah Bali United. Debut pada pekan ketiga, dia belum pernah absen dalam 16 pertandingan.
Dia diharapkan bisa menjaga konsistensi di lapangan demi membantu Bali United lolos ke Championship Series pada pengujung kompetisi.
Saat ini, tim asuhan Stefano Cugurra bercokol di peringkat ketiga klasemen, dengan koleksi 33 poin dari 18 laga.
Berikut sederet fakta menarik usai laga PSS Sleman vs Bali United di pekan ke-18 Liga 1 2023-2024:
1. Bali United akhiri rangkaian kekalahan beruntun dari PSS Sleman dalam tiga pertemuan sebelumnya.
Hasil ini juga memperpanjang catatan buruk pasukan Elang Jawa yang gagal menang dalam sembilan laga terakhir (4 imbang, 5 kalah).
2. Bali United menjadi tim dengan rekor kemenangan beruntun terpanjang di Liga 1 musim ini (5).
Serdadu Tridatu juga belum terkalahkan dalam enam laga berturut-turut.
3. PSS Sleman kini sah sebagai korban favorit Mohammed Rashid (Bali United) di Liga 1, usai mencetak gol ketiga dalam tiga pertemuan terakhir.
4. Irkham Mila (PSS Sleman) muncul sebagai pemain dengan penampilan terbanyak bagi Laskar Sembada di Liga 1 (80 laga).
Dia baru saja melewati rekor mantan kapten, Bagus Nirwanto, yang kini bermain di Liga 2 bersama Malut United.
5. Thales Lira (PSS Sleman) menjadi salah satu pemain dengan sapuan terbanyak di Liga 1 pekan ini (8).