SKOR.id - Pada pekan ke-18 Liga 1 2023-2024, Arema FC akhirnya bisa meraih kemenangan setelah gagal di empat pertandingan terakhirnya.
Hasil 2-1 dicatatkan tim berjuluk Singo Edan itu saat menjamu Dewa United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (2/11/2023).
Dua gol Arema FC dicetak Gustavo Almeida (57') dan Dedik Setiawan (67'), lalu dibalas tim beralias Tangser Warrior melalui Alex Martins (70').
Bukan sekadar memutus rangkaian hasil negatif, hasil atas Dewa United juga memberikan catatan positif bagi Dedik Setiawan berkat satu golnya.
Top skor sepanjang masa Arema FC itu kini menambah panjang daftar klub yang jadi 'korban' atau dibobolnya menjadi sebanyak 22 klub.
Sekaligus tersisa lima tim yang masih diburu yakni Persija Jakarta, PSS Sleman, Bali United FC, Badak Lampung FC, dan Persiraja Banda Aceh.
Kesempatan terbuka untuk mengakhiri paceklik menghadapi tiga nama pertama, sebab Singo Edan masih akan bersua mereka di Liga 1 2023-2024.
Berikut ini berbagai fakta menarik usai laga Arema FC vs Dewa United di Liga 1 2023-2024 berdasarkan Skor Stats:
1. Arema FC mengakhiri catatan tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhir. Ini juga jadi kemenangan perdana atas Dewa United dalam tiga laga terakhir. Sementara bagi Tangsel Warrior, ini jadi kekalahan kedua beruntun.
2. Arema FC menjadi tim dengan catatan penalti terbanyak hingga pekan ke-18 Liga 1 2023-2024 (7 penalti) dan Gustavo Almeida tercatat sebagai top skor penalti setelah memaksimalkan semua kesempatan yang didapatkan.
3. Dewa United tercatat menerima penalti beruntun dalam tiga pertandingan terakhirnya dan kiper Sonny Stevens selalu gagal menghentikan eksekusi lawannya.
4. Dendi Santoso (Arema FC) menyandang status sebagai pemain dengan penampilan terbanyak untuk satu klub di era Liga 1 (167 pertandingan).
5. Dewa United jadi klub ke-22 yang dibobol oleh top skor sepanjang masa Arema FC, Dedik Setiawan. Ia kini hanya gagal menciptakan gol ke gawang lima tim saja di Liga 1.
6. Alex Martins (Dewa United) meneruskan catatan selalu mencetak gol ke gawang Arema FC dalam dua laga beruntun. Sementara itu, Sonny Stevens kini tercatat sebagai kiper dengan kebobolan terbanyak kedua di Liga 1 2023-2024 (24 kebobolan).
7. Alex Martins tercatat sebagai pemain dengan tembakan tepat sasaran terbanyak di pekan ke-18 Liga 1 2023-2024 (4 tembakan terarah).
Sedangkan Ricky Kambuaya (Dewa United) tercatat sebagai salah satu pemain dengan dribel sukses terbanyak pada pekan ini (4 dribel sukses).