- Gawang timnas Indonesia pernah dibobol Piyapong Pue-on yang merupakan legenda Thailand dalam enam laga.
- Piyapong Pue-on adalah pencetak gol terbanyak kedua sepanjang masa timnas Thailand.
- Masa aktif Piyapong Pue-on membela timnas Thailand dari 1981 sampai 1997.
SKOR.id - Timnas Indonesia dan Thailand telah bersua dalam pertandingan internasional sejak 1957 dengan jumlah 80 laga sampai 2021.
Pertemuan terakhir Indonesia vs Thailand selesai tanpa pemenang dengan skor 2-2 di final kedua Piala AFF 2020 pada 1 Januari 2022.
Namun dalam urusan membobol gawang timnas Indonesia, pada masa lalu Thailand punya jagoan bernama Piyapong Pue-on.
Piyapong Pue-on membuat 70 gol selama aktif membela skuad berjulukan Changsuek dengan jumlah 100 laga.
Dia kalah satu gol dari Kiatisuk Senamnuang, yang merupakan top scorer sepanjang masa timnas Thailand.
Namun meski Kiatisuk Senamuang lebih produktif, tetapi dia kalah jauh dari Piyapong Pue-on dalam urusan membobol gawang Indonesia.
Berikut ini Skor 6 dari Skor.id menyajikan enam momen Piyapong Pue-on membobol gawang timnas Indonesia saat membela Thailand.
1981 President's Cup
Ini adalah turnamen yang terlaksana di Korea Selatan dan edisi 1981, timnas Indonesia gagal total.
Skuad Garuda selalu kalah dalam lima laga dan salah satunya tumbang 1-3 dari Thailand pada 20 Juni 1981.
Main di Busan Gudeok Stadium, Busan, salah satu gol Thailand dicetak Piyapong Pue-on.
SEA Games 1981
Piyapong Pue-on membobol dua kali gawang Indonesia pada laga yang terlaksana 13 Desember 1981.
Laga ini merupakan semifinal sepak bola putra dan Thailand menang 2-1 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina.
SEA Games 1983
Thailand kembali menang atas Indonesia dan kali ini skornya cukup telak yaitu lima gol tanpa balas,
Laga terlaksana di Stadion Nasional Singapura pada 29 Mei 1981. Ini laga pertama fase Grup A dan dua dari lima gol Thailand dicetak Piyapong Pue-on.
SEA Games 1985
Indonesia kembali tumbang dari Thailand pada ajang sama dan kali ini kalahnya lebih telak dengan skor 0-7.
Main di Suphachalasai Stadium pada 15 Desember 1985, Thailand sebagai tuan rumah dan Piyapong Pue-on kembali membuat dua gol.
King's Cup 1988
Sebagai tuan rumah, Thailand ditahan oleh Indonesia dengan skor 3-3 pada 14 Januari 1988.
Pada pertandingan ini, Piyapong Pue-on membuat satu gol dalam laga fase penyisihan.
King's Cup 1989
Dua gol kembali disarangkan Piyapong Pue-on ke gawang Indonesia saat Thailand menang 3-0.
Pertandingan ini terlaksana di Thailand pada 30 Januari 1989.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia lainnya:
Skor 7: Momen Top Scorer Sepanjang Masa Timnas Malaysia Membobol Gawang Indonesia
Skor 5: Pemain Naturalisasi Singapura Pembobol Timnas Indonesia sampai 2021