- Berbagai keluhan datang terkait kondisi trek Sirkuit Mandalika usai tes pramusim MotoGP digelar 11-13 Februari 2022.
- Merespons hal itu, ITDC dan MGPA pun memutuskan untuk mengaspal ulang beberapa titik Sirkuit Mandalika.
- Proses pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika sudah mulai dilakukan sejak Rabu (23/2/2022).
SKOR.id - Indonesia terbilang sukses menggelar tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB pada 11-13 Februari 2022.
Meski tergolong sukses, para pembalap yang tampil ternyata masih mengeluhkan beberapa hal terkait kondisi trek Sirkuit Mandalika.
Permukaan sirkuit yang dinilai kotor, berdebu, dan banyak batu-batu kecil beredar di lintasan menjadi salah satu hal yang dikeluhkan.
Kondisi tersebut tentu sangat membahayakan para pembalap yang melintas dalamkecepatan tinggi dan berpotensi merusak motor mereka.
Berkaca dari situasi itu pihak penyelenggara memutuskan untuk mengaspal ulang Sirkuit Mandalika, sesuai dengan rekomendai Dorna Sports dan FIM selaku otoritas MotoGP.
Pengaspalan ulang tidak dilakukan di semua lintasan Sirkuit Mandalika. Hanya 17,5 persen dari total panjang lintasan yang akan dilakukan pengaspalan ulang.
Pada Rabu (23/2/2022), proses pengaspalan ulang itu sudah mulai dilakukan oleh PT. Pembangunan Perumahan (PP).
Pengerjaan diawasi oleh konsultan yang ditunjuk Indonesia Tourism Development Coporation (ITDC) selaku pemilik sirkuit dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA).
Tim pengaspalan ulang pun sudah melakukan setting cold milling machine, di mana sangat diperlukan dalam proses pengelupasan permukaan lintasan.
Hal ini dilakukan agar pengelupasan permukaan aspal dapat dilakukan sesuai dengan ketebalan yang ditentukan dan merata di sepanjang tikungan 16 hingga 5.
Setelah proses setting ini disetujui berbagai pihak, maka PT. PP akan melakukan pengelupasan permukaan lintasan yang dibagi dalam beberapa section.
Sementara itu, tim lain mempersiapkan bahan baku untuk melapisi permukaan lintasan yang telah dikelupas.
Selanjutnya mempersiapkan setting alat-alat berat untuk melakukan pengaspalan ulang permukaan lintasan.
Menurut rencana, Sirkuit Mandalika bakal digunakan untuk meggelar seri kedua MotoGP 2022 bertajuk GP Indonesia pada 18-20 Maret mendatang.
Dorna Sports pun memberi target proses pengaspalan untuk selesai maksimal pada 11 Maret 2022 atau seminggu sebelum GP Indonesia menggelar hari pertama.
Baca Berita MotoGP Lainnya:
Link Info Pembelian Tiket MotoGP Indonesia 2022, Tersedia di 5 Platform
Tarif Hotel di NTB Melambung Jelang MotoGP Indonesia 2022, Gubernur Buat Regulasi Khusus