- Tim tenis putra Kanada sukses melaju ke final Davis Cup 2022 usai kalahkan Italia.
- Felix Auger-Aliassime jadi bintang kemenangan Kanada setelah memenangi partai tunggal kedua dan ganda.
- Selanjutnya, Kanada akan menghadapi Australia pada babak final Minggu (27/11/2022) waktu setempat.
SKOR.id - Tim tenis putra Kanada buka peluang raih trofi Davis Cup 2022 usai sukses melangkah ke babak final pada Sabtu (26/11/2022).
Menghadapi Italia pada babak semifinal, Kanada berhasil mengamankan kemenangan 2-1 di Malaga, Spanyol.
Felix Auger-Aliassime jadi bintang kemenangan Kanada setelah unggul di partai tunggal kedua dan ganda.
Italia memimpin terlebih dahulu setelah Lorenzo Sonego menang 7-6(4), 6-7(5), 6-4 atas Denis Shapovalov pada partai tunggal pertama.
Auger-Aliassime berhasil membawa Kanada menyamakan kedudukan dengan mengalahkan Lorenzo Musetti straight set 6-3, 6-4 yang membawa pertandingan berlanjut ke laga penentuan.
Petenis Kanada 22 tahun itu kemudian menggantikan Shapovalov untuk berpasangan dengan Vasek Pospisil di nomor ganda atau partai terakhir.
Duet Auger-Aliassime/Pospisil berhasil memastikan Kanada melangkah ke final setelah menang 7-6, 7-5 atas Matteo Berrettini/Fabio Fognini.
"Kami tahu kami bisa melakukan perubahan jika perlu. Seluruh tim telah terhubung dengan itujuan utama mengangkat piala pada hari Minggu," kata Auger-Aliassime.
"Tidak ada ego dan itu adalah perasaan yang luar biasa."
The Canadian Golden Era ????
In 2019 @tenniscanada made their Davis Cup Final debut, three years later, they're in it AGAIN ????#DavisCup #byRakuten | @felixtennis @VasekPospisil pic.twitter.com/laTAtjXDbe— Davis Cup (@DavisCup) November 26, 2022
Sementara itu, kapten tim Kanada, Frank Dancevic mengungkap alasannya mengganti Shapovalov dengan Auger-Aliassime saat menit-menit akhir. Kebugaran fisik jadi faktor utama.
"Denis (Shapovalov) baru saja memainkan pertandingan yang sangat panjang hari ini. Felix lebih segar," ujar Dancevic.
"Dia (Auger-Aliassime) merasa hebat di lapangan. Dia segar memasuki pertandingan. Itu semacam pemikiran di balik keputusan itu.
“Denis benar-benar meninggalkan hatinya hari ini. Memainkan pertandingan selama 3 jam 15 menit. Sulit untuk kembali bermain ganda hari ini ketika kami memiliki Felix yang masih segar,” Dancevic menambahkan.
Selanjutnya, Kanada akan menghadapi Australia pada babak final yang digelar Minggu (27/11/2022) waktu setempat.
Tim Negeri Kangguru mencapai final pertama mereka sejak 2003 dengan mengalahkan Kroasia 2-1.
Baca Berita Tenis Lainnya:
Akhiri Penantian 19 Tahun, Australia Lolos ke Final Davis Cup 2022
Davis Cup Akan Masuk Kalender ATP Tour Mulai 2023