- Persebaya Surabaya menggelar silaturahmi secara online pada Idulfitri tahun ini.
- Pelatih Persebaya, Aji Santoso, mengatakan silaturahmi online ini bisa mempertahankan kekompakan timnya.
- Dalam kegiatan tersebut Aji juga mengingatkan timnya terkait target juara.
SKOR.id - Jarak memang memisahkan, namun hubungan silaturahmi harus tetap jalan. Demikian lah yang dilakukan oleh tim Persebaya Surabaya.
Adanya, pandemi Covid-19 saat ini membuat perayaan Idulfitri menjadi berbeda dengan tahun sebelumnya.
Salah satunya acara silaturahmi yang biasanya dilakukan dengan tatap muka langsung diganti dengan silaturahmi daring.
Berita Persebaya Lainnya: Gelandang Persebaya dan Pemain Bali United Ini Pernah Didenda karena Durian
Lewat sebuah aplikasi pertemuan daring, baik pemain, pelatih, dan staf bersama-sama merayakan Idulfitri 1441 Hijriah. Keluarga besar Persebaya tampak guyub dengan saling memaafkan dan kirim salam ke masing-masing keluarga di rumah.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso, mengungkapkan pentingnya halalbihalal online ini. Karena dirinya ingin mempertahankan kekompakan timnya.
"Yang terpenting keluarga besar Persebaya selalu kompak, kita adalah satu, satu untuk semua, semua untuk satu. Mari kita saling dukung dan support secara positif satu sama lain," ujar Aji Santoso.
Mantan pelatih timnas Indonesia itu mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan, karena target Persebaya di kompetisi musim ini adalah juara.
"Nanti kalau kompetisi berlanjut atau musim depan kalau musim ini tidak dilanjutkan, ingat target kita adalah juara," Aji menegaskan.
"Semua itu akan tercapai kalau kita bisa kompak satu tujuan menjadi juara, yang nantinya akan membahagiakan Bonek dan masyarakat pencinta Persebaya," mantan pelatih Persela Lamongan itu menambahkan.
Berita Persebaya Lainnya: Gelandang Persebaya Senang Bisa Tetap Lanjutkan Tradisi Idulfitri
Seperti diketahui, Liga 1 musim ini sudah terhenti lebih dari dua bulan. Sejak Maret 2020, kondisi berubah karena adanya pandemi Covid-19 di Indonesia.