- PSPS Riau perkenalkan pelatih baru untuk mengarungi Liga 2 2021.
- Yakni Simon Elissetche yang sebelum merapat ke PSPS Riau sempat melatih di Timor Leste.
- Di Indonesia, Simon Elissetche juga pernah menangani Persita Tangerang sebelum kini gabung PSPS Riau.
SKOR.id - PSPS Riau menunjukkan keseriusannya untuk bisa bersaing saat mengikuti Liga 2 2021, Juli mendatang.
Hal itu diketahui setelah PSPS mengumumkan menunjuk pelatih asing sebagai juru taktik klub di Liga 2 2021.
Yakni pelatih asal Cile, Simon Elissetche, yang secara resmi ditunjuk untuk menukangi PSPS pada Liga 2 2021.
PSPS mengumumkan kedatangan Simon Elissetche melalui unggahan di intagram resmi klub, Senin (14/6/2021).
"PENGUMUMAN. Simon Pablo Elissetche Correa adalah Pelatih Kepala yang baru!," tulis PSPS pada caption unggahannya.
Adapun klub terakhir yang ditangani Simon Elissetche adalah Lalenok United, klub asal Timor Leste.
Sebelumnya pelatih 43 tahun itu juga tercatat pernah melatih timnas Timor Leste yakni pada 2017.
Sepak bola Indonesia tak terlalu asing baginya, sebab pernah melatih Persita Tangerang pada 2013.
Untuk deketahui, belum lama ini saham PSPS Riau telah dibeli oleh pengusaha asal Malaysia, Norizam Tukiman.
Sebagai pemilik baru PSPS, Norizam Tukiman mengaku ingin memajukan sepak bola Riau.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 2 Lainnya:
Sriwijaya FC Susul Persiba dan Mitra Kukar ke Jakarta
Mitra Kukar Perkenalkan Tiga Pelatih untuk Mengarungi Liga 2 2021