SKOR.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tetap optimistis timnya bisa menuai poin penuh saat dijamu Vietnam pada lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
Meski memang, dalam 20 tahun terakhir skuad Garuda dibayangi tak pernah menang saat bermain di Vietnam. Terakhir, Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Vietnam dengan skor 0-2 pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022, 9 Januari 2023.
“Dua tahun lalu kami kalah di sini, dan ketika itu banyak para pemain muda di dalam tim. Tapi sekarang situasinya berbeda, meski masih banyak pemain muda, tapi mereka sudah punya pengalaman main di pertandingan internasional,” ujar Shin Tae-yong, dalam jumpa pers jelang laga, Senin (25/3/2024).
“Saya percaya kepada para pemain dan juga kepada diri saya sendiri akan bisa memberikan permainan terbaik di pertandingan besok,” pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan.
Kendati begitu, Shin Tae-yong menyadari bahwa laga melawan Vietnam di Hanoi tidak akan mudah. Apalagi, banyak pemain skuad Garuda yang menderita sakit atau cedera.
Di antaranya Nadeo Argawinata dan Marc Klok yang cedera, kemudian Ivar Jenner dan Rafael Struick sakit. Namun kabar terbaru, Rafael Struick sudah membaik dan menyusul rekan-rekan setimnya ke Hanoi, siang ini.
Untuk menutupi kekurangan skuad, Shin Tae-yong pun memanggil tiga pemain lain. Mereka adalah Ernando Ari Sutaryadi, Muhammad Ferarri, dan Rachmat Irianto.
“Saya juga tidak tahu kenapa para pemain terkena virus ini,” ucap Shin Tae-yong.
Sementara itu, baik Timnas Indonesia maupun Vietnam sama-sama membutuhkan kemenangan untuk menjaga kans mereka lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia sementara ini bertengger di posisi kedua dengan empat poin dari tiga laga yang telah dijalani. Sedangkan Vietnam membuntuti di posisi ketiga dengan tiga poin.
Posisi pertama masih dihuni Irak yang telah mengemas sembilan poin dari tiga pertandingan. Sedangkan posisi juru kunci ditempati Filipina yang cuma meraih satu poin dari tiga laga yang telah dijalani.
Satu-satunya poin yang mereka dapatkan saat menjamu Timnas Indonesia, 21 November 2023. Ketika itu, kedua tim bermain imbang 1-1.