- Shesar Hiren Rustavito mengaku sering dijahili oleh Anthony Sinisuka Ginting.
- Pemain yang akrab disapa Vito tersebut juga paling sering emosi ketika latihan di pelatnas.
- Meskipun demikian, Shesar Rustavito tetap rajin latihan, bahkan lintas sektor.
SKOR.id - Shesar Hiren Rustavito menceritakan fakta terbaru di balik layar tunggal putra nasional Indonesia, termasuk hubungannya dengan Anthony Sinisuka Ginting.
Atlet asal Sukoharjo, Jawa Tengah, tersebut mengaku sering menjadi korban kejahilan para pemain tunggal putra Indonesia selama di pelatnas Cipayung.
Meskipun dari usia terbilang senior, pemain yang akrab disapa Vito tersebut mengklaim diri sering menjadi korban kejahilan Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan rekan junior lainnya.
"Saya sering banget dijahilin," ujar Vito dalam siaran langsung dengan wartawan PBSI, Widya Amelia, akhir pekan lalu.
"Mereka enggak pernah menganggap saya senior," iVito menambahkan.
Ketika ditanya siapa yang paling jahil di antara seluruh tunggal putra, Vito menyebut Anthony Sinisuka Ginting paling sering mengganggunya.
"Banyaklah (yang jahil). Itu junior-junior paling iseng, Mbak. Yang paling iseng si Ginting. Ginting yang paling kacau," kata Vito dengan nada bercanda.
"Dia nggak anggap saya senior. Nggak tahu kenapa. Saya di sini tuh nggak ada yang anggap sebagai senior. Mungkin karena wajah masih muda kali ya?" ia melanjutkan sambil tertawa.
Menariknya meski mengklaim sebagai pemain yang paling sering menjadii korban kejahilan, Vito mengaku adalah pribadi yang mudah emosi.
"Kalau latihan, saya bisa emosi dengan lawan yang bercanda," ujarnya.
Karono sebagai sesama dari Sukoharjo sering menjadi korban emosi Shesar Rustavito ketika latihan di pelatnas.
"Nah Karono yang paling sering. Misal, saat latihan dia servis mati saya akan langsung marah," ujar pemain 26 tahun tersebut.
"Nanti dia jawab, 'Baru juga sekali kok langsung dimarahi, Mas'. Gitu."
Shesar Rustavito kemudian menceritakan aktivitasnya di pelatnas yang sering melahap latihan tambahan dengan pemain lintas sektor.
Meskipun fokus di tunggal putra, Vito mengaku sering berlatih dengan pemain ganda putra seperti Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian.
Latihan tersebut semata untuk meningkatkan kemampuan pemain peringkat ke-18 dunia tersebut.
Apalagi saat ini Shesar Rustavito adalah satu dari tiga tunggal putra andalan Indonesia yang akan terbang ke Demark untuk mengikuti Thomas Cup 2020.
Vito pun menceritakan beban paling terasa ketika bermain di nomor beregu ketimbang individu.
"Kalau main beregu kita tidak hanya main untuk diri sendiri. Bebannya lebih berat karena membawa nama tim dan Indonesia.
"Mental harus kuat. Itu yang terpenting," kata Shesar Rustavito menjelaskan.
Saat ini Vito dan para pemain pelatnas Indonesia tengah karantina di Cipayung untuk menyiapkan liga internal bulan depan.
Kejuaraan internal ini menjadi persiapan menuju Thomas dan Uber Cup 2020 yang berlangsung pada 3-11 Oktober di Aarhus, Denmark.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tampil di US Open 2020, Serena Williams Bawa 2,5 Kodi Masker https://t.co/zrwXYccS0q— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 9, 2020
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Setelah Anthony, Jojo, dan Shesar, PBSI Cari Tunggal Keempat untuk Piala Thomas 2020
Thomas Cup 2020: Tommy Sugiarto Siap jika Dibutuhkan Tim Indonesia