- Film serial yang saat ini tengah viral, Squid Game, kini hadir dalam versi game online.
- Game ini bisa dimainkan kapan saja dan dimana saja melalui gadget.
- Meski visual grafisnya masih belum sempurna namun banyak penggemar yang tetap memainkan game untuk merasakan sensasi ketegangan seperti film.
SKOR.id - Squid Game, salah satu film serial Korea Selatan yang saat ini sedang naik daun.
Dalam film ini peserta harus melewati berbagai game untuk mendapatkan hadiah.
Tak tanggung-tanggung, pemenang game ini akan mendapatkan 45 miliar won atau Rp 555 miliar.
Tak segampang kedengarannya, pemain harus melawati berbagai game yang mengerikan.
Salah satu game dalam serial yang menarik perhatian adalah saat boneka wanita memberi aba-aba lampu merah dan lampu hijau.
Siapa yang berhasil menginjakan kaki di garis finish terlebih dahulu menjadi pemenangnya.
Game dalam serial tersebut kemudian dibuat oleh pengguna Roblox.
Meski masih banyak yang berpendapat jika kualitas grafisnya kurang namun game ini ternyata banyak diminati pemain.
Cara mendapatkan game ini juga tak sulit.
@hildaxkeiko Mainan yang lagi viral ##fyp##squidgame##redlightgreenlight ♬ original sound - Hilda
Pertama download Roblox terlebih dahulu karena masih banyak yang belum bisa dimainkan, silahkan klik disini untuk mendapatkannya.
Setelah itu pemain bisa melakukan dan mengikuti arahan yang diberikan.
Sama seperti di filmnya, game ini juga memberikan ketegangan untuk para pemainnya.
Banyak pemain yang kemudian membagikan pengalaman bermain game Squid Game ini melalui platform TikTok.
SEA Championship 2021 telah sampai di babak penyisihan grup dimana 8 tim berhasil lolos dan akan melanjutkan persaingan mereka.https://t.co/LSX02pB0uE
— SKOR.id (@skorindonesia) September 29, 2021
Berita Esports lainnya:
Melihat Peluang T1 dan Dua Pemain Indonesia di The International 10
Chrono Dapat Nerf Besar-besaran di Update Patch Free Fire September Ini