- PUBG Mobile kerap menghadirkan berbagai turnamen, salah satunya adalah PMPL Indonesia 2022 Fall.
- Berbeda dari musim sebelumnya, kini PMPL Indonesia 2022 Fall bisa dibilang lebih bervariatif.
- Jika pada musim-musim sebelumnya Bigetron Red Aliens menjadi tim yang mendominasi kini bisa dibilang tak ada tim yang benar-benar mendominasi.
SKOR.id - PUBG Mobile kerap menghadirkan berbagai turnamen, salah satunya adalah PMPL Indonesia 2022 Fall.
Turnamen PMPL Indonesia 2022 Fall sendiri merupakan turnamen bergengsi PUBG Mobile yang banyak ditunggu-tunggu penggemar.
Berbeda dari musim sebelumnya, kini PMPL Indonesia 2022 Fall bisa dibilang lebih bervariatif.
Jika pada musim-musim sebelumnya Bigetron Red Aliens menjadi tim yang mendominasi kini bisa dibilang tak ada tim yang benar-benar mendominasi.
Pergantian tim di puncak klasemen bervariatif baik dari tim lama maupun baru.
Menyadari akan hal tersebut, Dunia Games Voker mengungkapkan kemungkinan faktor yang mempengaruhinya.
"Ibaratkan tahun, makin tahun pasti makin maju begitu juga di PMPL, makin season pasti makin naik," ungkapnya melalui media interview bersama PUBG Mobile Indonesia.
"Seperti strategi dan gameplay, makakanya menurut gua ya wajar kalau gak ada yang mendominasi karena semuanya kuat," tambahnya.
Pada pekan ketiga usai hari ketiga PMPL Indonesia 2022 Fall tim Genesis Dogma menduduki puncak klasemen.
Mereka berhasil menggeser GPX Esports yang kini ada di posisi kedua dan disusul oleh Alter Ego Limax di peringkat ketiga.
Berita PUBG Mobile lainnya:
5 Pemain Terbaik di PMPL Indonesia 2022 Fall Versi DG Voker
Tak Diblokir Kominfo, Pemain PUBG Mobile Profesional Indonesia Apresiasi Kinerja Tencent