- Erling Haaland mengagumi Jamie Vardy dan juga Robin van Persie.
- Masing-masing bintang tersebut dipelajari Haaland untuk meningkatkan kemampuannya.
- Haaland masih terus dikaitkan dengan sejumlah klub kaya raya Eropa.
SKOR.id - Selain mengagumi Jamie Vardy, Erling Haaland juga mengungkapkan fakta bahwa dirinya mengidolai Robin van Persie.
Bintang Borussia Dortmund menjadikan Vardy sebagai sumber inspirasi dalam meningkatkan kualitas permainannya.
Haaland mempelajari permainan Jamie Vardy dengan cermat karena dia yakin striker Leicester City itu "mungkin yang terbaik di dunia" dalam hal berlari di belakang para pemain bertahan.
Seperti diketahui Haaland merupakan salah satu pemain paling dicari di dunia sepak bola setelah mencetak 80 gol dalam 79 pertandingan selama dua tahun di Dortmund.
Jumlah tersebut hanya dilampaui bomber Bayern Munchen Robert Lewandowski (107 gol), dengan 11 laga lebih banyak.
Haaland juga menjadi buah bibir di bursa transfer dan telah dikaitkan dengan klub-klub kaya raya seperti Manchester City, Real Madrid, dan Bayern.
Terlepas dari eksploitnya yang mengesankan, Haaland mengakui masih ada area permainannya yang bisa dia tingkatkan, dengan menyebut satu pemain yang menjadi sumber inspirasinya.
"Saya telah mengamati banyak pemain. Contohnya mereka yang berlari di belakang bek tengah ketika nomor 10 menguasai bola," katanya kepada Sky Sports.
"Anda mungkin memiliki yang terbaik di dunia, dan dalam hal itu adalah Jamie Vardy. Saya telah banyak memperhatikan dia tentang hal ini. Saya selalu menonton banyak sepak bola dan saya masih melakukannya.
"Ketika kami bermain pada hari Sabtu, saya pulang pada hari Minggu dan menonton sepak bola sepanjang hari."
Vardy telah mencetak 122 gol dalam 227 penampilan di Premier League sejak awal musim 2015-2016, yang berakhir dengan kemenangan Leicester sebagai juara.
Pemain berusia 35 tahun itu menempati urutan ke-10 sebagai striker paling produktif di lima liga top Eropa selama periode tersebut.
Haaland juga berbicara tentang kekagumannya terhadap mantan striker Arsenal dan Manchester United Robin van Persie karena sang legenda berkaki kidal seperti dirinya.
"Saya menyaksikan dia mencetak banyak gol dan sebagai pemain kaki kiri juga wajar bagi saya untuk sering menontonnya," katanya.
Dari 80 gol yang dicetak Haaland untuk Dortmund, 64 di antaranya datang melalui kaki kiri, 9 dengan kaki kanan, dan 7 lainnya melalui sundulan.
Baca Berita Borussia Dortmund Lainnya
Ousmane Dembele Bakal Tinggalkan Barcelona, Borussia Dortmund yang Diuntungkan
Petinggi Borussia Dortmund Kaget dengan Pernyataan Erling Haaland soal Masa Depannya