- Penasihat Red Bull, Helmut Marko mengenang kesuksesan Red Bull menggaet Max Verstappen.
- Pada akhir 2014, ternyata mereka sempat rebutan Verstappen dengan Mercedes.
- Hanya saja, Red Bull lah yang sudah siap langsung memberikan debut F1 ke Verstappen.
SKOR.id - Kesuksesan Red Bull Racing meraih gelar juara dunia pembalap bersama Max Verstappen pada 2021 adalah buah kejelian mereka pada 2014.
Saat itu, Red Bull memberanikan diri merekrut Verstappen yang masih berusia 17 tahun untuk membalap di F1. Namun, Verstappen tentu tidak langsung mentas di tim utama Red Bull pada F1 2015.
Ia terlebih dulu membalap untuk tim satelit Red Bull, Scuderia Torro Rosso (sekarang Scuderia Alpha Tauri).
Terus menunjukkan performa oke, Verstappen lantas menggantikan Daniil Kvyat di pertengahan 2016.
Baru menjalani debut di Red Bull pada GP Spanyol di Sirkuit Catalunya, Verstappen langsung meraih kemenangan.
Ia pun mencatat rekor sebagai pemenang balapan F1 termuda sepanjang sejarah. Predikat tersebut belum lepas dari Verstappen hingga sekarang.
Namun, tidak banyak yang tahu, jika Mercedes-AMG Petronas ternyata juga sempat mengajak Verstappen bergabung pada 2014.
Bisa dibayangkan jika saat itu Verstappen jatuh ke tangan Mercedes.
Pabrikan asal Jerman tersebut bisa jadi masih terlalu superior di F1 2021 karena memiliki tandem pembalap bintang, Lewis Hamilton dan Max Verstappen.
"Tentu saja, saat itu kami tahu kalau Max (Verstappen) juga berbicara dengan Mercedes," ungkap Penasihat Motorsport Red Bull, Helmut Marko dalam Dutch Book Formula One.
"Tetapi, jika ia ke Mercedes, mungkin ia tidak akan membalap di F1 saat usianya masih 17 tahun (jika ke Mercedes, Verstappen akan jadi pembalap cadangan lebih dulu)."
Mercedes sendiri tidak akan mengambil risiko langsung menyertakan pembalap debutan di F1. Inilah yang menjadi bahan negosiasi Red Bull dengan Verstappen.
Ya, Red Bull dapat menjamin tempat untuk Verstappen di F1 2015. Apalagi, Red Bull punya tim satelit, Scuderia Torro Rosso.
"Saya melihat, saat itu, dia sudah sangat siap untuk F1 dan ternyata dia memang siap," ucap Marko.
Baca Berita Formula 1 Lainnya:
Masashi Yamamoto Dikabarkan Jadi Konsultan Red Bull Racing di F1 2022
Mobil F1 Ikonik Fernando Alonso akan Dilelang, Harganya Dibuka Mulai Rp6,8 Miliar