- Tim JOTA gagal meraih hasil maksimal pada Race 1 dan 2 Asian Le Mans Series (ALMS) di Dubai pekan lalu.
- Satu hal yang dianggap menjadi penyebab adalah waktu di pit yang masih terlalu lama.
- JOTA bertekad tampil lebih baik pada Race 3 dan Race 4 yang akan digelar akhir pekan ini.
SKOR.id - Lamanya waktu di pit membuat tim JOTA gagal meraih hasil maksimal dalam pekan pertama Asian Le Mans Series (ALMS).
Pekan pertama Asian Le Mans Series (ALMS) 2021 telah selesai diselenggarakan di Dubai Autodrome pada Minggu (14/2/2021).
Tim JOTA yang diperkuat Sean Gelael dan Stoffel Vandoorne meraih posisi runner up pada Race 1 serta posisi enam pada Race 2.
Atas hasil tersebut, tim JOTA mengumpulkan 26 poin dan menduduki peringkat 4 pada klasemen sementara.
JOTA Sport pun lantas melakukan evaluasi terkait hasil yang diperoleh pada pekan pertama.
Menurut mereka, Sean dan Vandoorne mestinya bisa tampil lebih baik dan berpeluang besar menjuarai kedua balapan tersebut.
Dari catatan Race 1 dan Race 2 pekan lalu, JOTA menemukan bahwa total waktu di pit, apa pun penyebabnya, adalah kunci memenangi lomba ketahanan.
Menurut mereka, tim G-Drive #26 memenangi dua balapan tersebut semata karena mereka cermat saat pit stop.
Pada Race 2, misalnya, G-Drive #26 melakukan pit stop enam kali, sementara G-Drive #25 yang jadi runner up hanya lima kali.
Ini karena #26 menggunakan waktu lebih singkat di pit dan sekaligus juga lebih cepat di trek.
Sebaliknya, tim JOTA justru menjadi korban lama di pit karena beragam faktor.
Pada Race 1 JOTA menghabiskan total waktu 6 menit 39 detik di pit.
Molornya waktu di pit semakin kentara pada Race 2. Secara total Sean dan Vandoorne menghabiskan waktu 19 menit 39 detik.
Menurut JOTA, lamanya waktu pit terjadi disebabkan oleh berbagai insiden yang tidak perlu.
"Pada Race 2 di Dubai kami terlibat insiden yang mengakibatkan kerusakan suspensi mobil dan mesti diperbaiki di garasi dalam waktu lama," demikian bunyi keterangan tim JOTA.
"Itu adalah balapan yang keras, tapi kami mesti tampil bagus di Abu Dhabi," mereka melanjutkan.
Jelang Race 3 dan 4 ALMS 2021 yang akan digelar di Abu Dhabi akhir pekan ini, JOTA bertekad tampil lebih cermat.
Team Jagonya Ayam ini juga berupaya menerapkan manajemen yang lebih baik dalam menghindari traffic.
Harapannya, Sean dan Tom Blomqvist bisa keluar dari jebakan traffic sehingga tak perlu terlibat dalam insiden yang merugikan.
Publik tanah air dapat menyaksikan Race 3 dan Race 4 ALMS 2021 via livestreaming melalui situs www.sean-gelael.com.
Menurut rencana, Race 3 akan digelar pada Jumat (19/2/2021) pukul 19.00 - 23.00 WIB
Sedangkan untuk Race 4 akan mengambil waktu pada hari Sabtu (20/2/2021) pukul 19.10 - 23.10 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita ALMS lainnya:
Sean Gelael dan Stoffel Vandoorne Akhiri Race 2 ALMS 2021 di Posisi Ke-6
Pekan Pertama ALMS 2021, Sean Gelael Jadi Andalan JOTA Sports