- Sayan Karmadi resmi pamit dari Sadakata FC setelah selesai putaran pertama Pro Futsal League 2021.
- Sayan Karmadi kemungkinan akan kembali ke jajaran tim pelatih timnas futsal Indonesia pascakeluar dari Sadakata FC.
- Di bawah arahan Sayan Karmadi, Sadakata FC selaku debutan menjadi tim papan tengah Pro Futsal League 2021.
SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari Sadakata FC setelah baru menyelesaikan putaran pertama Pro Futsal League 2021.
Pelatih mereka, Sayan Karmadi, resmi berpamitan melalui akun Instagram pribadinya untuk tidak lagi menangani Sadakata FC, Senin (14/3/2022) siang.
Sambil memamerkan foto kebersamaan tim, Sayan Karmadi mengucapkan salam perpisahan sekaligus terima kasih ke Sadakata FC.
"Terima kasih saya ucapkan ke seluruh pemain dan ofisial Sadakata FC atas waktu yang singkat untuk kita membangun tim ini," tulisnya pada caption.
"Semoga terus sukses buat semuanya, saya ucapkan terima kasih juga kepada bang Ade Fadly Pranata atas kepercayaannya ke saya untuk membangun tim ini."
"Saya mohon izin pamit dari tim, sekali lagi saya mohon maaf atas kesalahan saya selama di tim," Sayan Karmadi memungkasi pesannya.
Adapun sikap yang diambil mantan pelatih Black Steel Manokwari ini memunculkan pertanyaan besar perihal alasannya.
Ia pun dikaitkan bakal kembali gabung ke dalam jajaran tim pelatih timnas futsal Indonesia.
Seperti diketahui, Sayan merupakan asisten pelatih di era kepemimpinan pelatih kepala sebelumnya, Kensuke Takahashi.
Dan beberapa waktu lalu, Federasi Futsal Indonesia (FFI) memang telah menentukan pengganti dari pelatih asal Jepang itu.
Posisi pelatih kepala timnas futsal Indonesia tak lagi kosong, sebab kini sudah ditunjuk pelatih asal Iran, Mohammad Hashemzadeh.
Sementara itu dari kebersamaan singkat yang terbangun, Sayan membawa Sadakata FC selaku tim debutan berada di papan tengah.
Hingga selesai separuh musim, mereka menempati peringkat ketujuh klasemen sementara Pro Futsal League 2021 dengan raihan 14 poin.
Dari 11 pertandingan yang dilakoni, Sadakata FC asuhan Sayan meraih empat kemenangan, dua kali seri, dan ada lima kekalahan.
Teranyar, pada laga penutup paruh pertama Pro Futsal League 2021, mereka berhasil menang 4-3 atas DB Asia Jabar, Minggu (13/3/2022).
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta
Profil Mohammad Hashemzadeh, Pelatih Baru Timnas Futsal Indonesia yang Berstatus Legenda Iran