- Saddil Ramdani diharapkan sudah bisa bermain untuk Sabah FC pada pekan ketiga Liga Super Malaysia 2021.
- Dengan kata lain, Saddil Ramdani harus melewati dua laga yang dihadapi Sabah FC pada awal musim ini.
- Selain Saddil Ramdani, tiga pemain asing Sabah FC lain kemungkinan baru bisa bermain saat melawan Petaling Jaya City FC pada 13 Maret 2021.
SKOR.id – Klub Liga Super Malaysia yang diperkuat Saddil Ramdani, Sabah FC, kemungkinan bakal beraksi dengan kekuatan yang minim pada awal musim ini.
Sebab, mereka hanya akan menggunakan satu pemain asing dalam dua laga awal kompetisi Liga Super Malaysia 2021.
Dua laga tersebut yakni duel melawan tuan rumah Melaka United di Stadion Hang Jebat, Sabtu (6/3/2021).
Kedua, laga tandang kontra Kedah Darul Aman FC di Stadion Darul Aman, Selasa (9/3/2021).
Manajer tim Sabah FC, Marzuki Nasir, mengatakan bahwa tiga dari empat pemain asing itu sebetulnya sudah berada di Malaysia.
Saat ini, ketiga pemain asing Sabah FC termasuk Saddil Ramdani tengah menjalani karantina mandiri selama 14 hari setelah tiba di Malaysia.
Sementara itu, satu pemain asing lain masih tersendat urusan imigrasi untuk masuk ke Negeri Jiran.
“Kami yakin bahwa banyak suporter dan pendukung setia Sabah FC tengah bertanya-tanya,” ujar Marzuki, dikutip dari instagram resmi klub.
"Mereka penasaran dengan status keempat pemain impor baru untuk menghadapi kompetisi Liga Super Malaysia yang akan dimulai dalam waktu dekat."
Marzuki pun menjelaskan, keterlambatan mendatangkan pemain asing itu tak terlepas dari aturan ketat yang diberlakukan Pemerintah Malaysia selama pandemi Covid-19.
“Saat ini, kebijakan di imigrasi sangat ketat mengatur masuknya WNA (warga negara asing) ke dalam negeri,” ujar Marzuki.
“Selain itu, minimnya jumlah penerbangan juga menjadi salah satu penyebab keterlambatan mereka tiba di negara ini,” katanya melanjutkan.
Lalu Marzuki menuturkan, sebetulnya proses penandatanganan kontrak sudah rampung dilakukan pada awal Februari 2021.
Dia berharap, seluruh pemain impor tim berjulukan The Rhinos itu bisa bermain pada pekan ketiga Liga Super Malaysia 2021.
Pada duel tersebut, tim asuhan Kurniawan Dwi Yulianto bakal menghadapi Petaling Jaya City FC di kandang mereka, Stadion Likas, Sabtu (13/3/2021),
“Saya berharap, empat pemain impor Sabah FC bisa bermain pada 13 Maret melawan PJ City FC di Stadion Likas,” ujar Marzuki.
"Mereka adalah Saddil Ramdani (Indonesia), Sam Johnson (Liberia), Risto Mitrevski (Macedonia), dan Leby Madinda (Gabon)," tuturnya menegaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Sabah FC Lainnya:
Sabah FC Rekrut Alumni La Liga, Pasukan Kurniawan Dwi Yulianto Menjanjikan
Saddil Ramdani Resmi Gabung Klub Liga Super Malaysia Sabah FC
Segera Gabung Sabah FC, Ini Asa Manajer Bhayangkara FC untuk Saddil Ramdani