- SEA Games ke-31 di Hanoi pada 21 November s.d. 2 Desember 2021 dikabarkan akan mundur karena peningkatan kasus Covid-19.
- Rapat virtual bersama seluruh NOC Asia Tenggara akan berlangsung hari Rabu (9/6/2021).
- SEA Games Hanoi dirumorkan bisa mundur hingga Maret 2022.
SKOR.id - Senin (7/6/2021), kabar SEA Games ke-31 yang direncanakan berlangsung di Hanoi pada 21 November s.d. 2 Desember 2021 dikabarkan akan mundur dari jadwal.
Kabar tersebut pertama kali mencuat dari pemberitaan media Malaysia, thevibes.com, yang menulis bahwa beberapa sumber menyebut kondisi dalam negeri Vietnam sedang tidak memungkinkan untuk menggelar ajang olahraga sekelas SEA Games.
Peningkatan kasus positif Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir menjadi pertimbangan utama penundaan ajang mulitolahraga terbesar se-Asia Tenggara tersebut.
Sumber tersebut juga mengatakan bahwa surat pemberitahuan kepada seluruh NOC di Asia Tenggara telah dikirimkan dan rapat virtual akan digelar pada Rabu (9/6/2021).
"Mereka (panitia SEA Games Hanoi) telah menulis surat kepada seluruh NOC tentang penundaan tersebut. Juga pada 9 Juni akan diadakan rapat virtual untuk membahas lebih lanjut problem ini," kata sumber anonim tersebut.
"Tanggal pengganti belum ditentukan tetapi saya yakin bahwa akan dibahas dalam pertemuan besok."
Sumber lain mengatakan bahwa opsi terburuk yang mungkin diambil oleh panitia adalah menunda SEA Games Hanoi hingga 2022.
Pasalnya, karantina 21 hari yang diberlakukan oleh pemerintah Vietnam di akhir tahun akan menyulitkan panitia untuk menggelar acara yang melibatkan ribuan orang dari berbagai negara.
"Kondisi saat ini sangat menantang untuk menggelar kejuaraan olahraga. Kemungkinan (SEA Games Hanoi) akan diundur hingga Maret 2022. Tapi belum ada konfirmasi apapun," kata sumber anonim tersebut.
Berdasarkan kabar terkini, penyebaran Covid-19 terparah di Vietnam berada di kota Bac Giang, Bac Ninh, Ho Chi Minh City, dan Ha Name yang tak lain adalah beberapa kota penyelenggara SEA Games 2021.
Dilansir dari Sindonews, Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari mengaku telah mendengar rumor penundaan tersebut.
Secara tegas, pria yang akrab disapa Okto tersebut menolak wacana pengunduran SEA Games Hanoi 2021 hingga tahun depan.
"Jadi kami tidak mau mundur. Karena sudah tidak ada waktu lagi dan persiapan yang mepet. Tahun depan saja sudah ada beberapa agenda yang harus dilaksanakan," kata pria yang pernah menjabat sebagai Chief de Mission Olimpiade 2016 tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tumbangkan Petenis Muda, Rafael Nadal Melaju ke Perempat Final French Open 2021 https://t.co/QPtQctmtOE— SKOR.id (@skorindonesia) June 8, 2021
Berita SEA Games Hanoi 2021 Lainnya:
SEA Games Hanoi: Atlet Wajib Karantina 14 Hari Sebelum Berangkat
Persiapan SEA Games Vietnam, Ketua Pertina Banten akan Perkuat Fisik Tim Putih