SKOR.id - Antonio Conte memberikan respons terkait dirinya yang dikaitkan akan melatih Napoli menggantikan posisi Rudi Garcia.
Dalam acara "100 Tahun Juventus di Bawah Kepemilikan Keluarga Angelli", Selasa (10/10/2023) atau Rabu dini hari WIB, Antonio Conte memang salah satu figure yang hadir dalam momen tersebut.
Kehadirannya dalam acara tersebut pun mendapatkan perhatian besar karena belakangan namanya memang dikaitkan sebagai kandidat kuat pelatih baru Napoli.
Posisi Antonio Conte saat ini memang memungkinkan untuk datang ke Napoli. Dirinya tidak lagi terikat dengan klub setelah berpisah dengan Tottenham Hotspur pada Maret 2023 lalu.
Namun demikian, Antonio Conte tidak mau berbicara terlalu jauh terkait kabar dirinya akan menjadi pelatih Napoli.
Pria berusia 54 tahun ini meminta untuk menghormati situasi yang ada saat ini, khususnya posisi Rudi Garcia yang masih sebagai pelatih Napoli.
"Saya akan melatih Napoli? Bagaimana jika kalian segera melihat saya lagi di Liga Italia? Saya senang, tapi saat ini saya hanya ingin menikmati waktu saya bersama keluarga," kata Antonio Conte, menjawab pertanyaan pers terkait kabar dirinya sebagai calon pelatih Napoli.
"Saya sudah mengambil keputusan terbaik ketika saya memutuskan meninggalkan Tottenham Hotspur. Tentu saja, sesuatu bisa terjadi nanti, namun saat ini saya ingin menikmati waktu saya dengan keluarga," dia menambahkan.
Antonio memang termasuk salah satu pelatih yang sukses. Di sepak bola Italia, mantan gelandang Juventus ini membawa La Vecchia Signora meraih tiga gelar Liga Italia secara beruntun (2011-2012, 2012-2013, 2013-2014).
Antonio Conte juga sukses ketika dia kembali ke Italia setelah membawa Chelsea juara Liga Inggris 2016-2017, yaitu membawa Inter Milan juara Liga Italia 2020-2021.
Kini, tidak menutup kemungkinan dirinya akan kembali lagi melatih di klub Italia. Napoli, untuk saat ini setidaknya memiliki peluang mendatangkan Antonio Conte.
Setelah meraih gelar Liga Italia musim lalu (2022-2023), Napoli justru meraih hasil yang tidak maksimal di bawah pelatih baru mereka, Rudi Garcia.
Dalam delapan pertandingan Liga Italia musim ini, I Partenopei hanya meraih empat kemenangan dan mengalami dua kekalahan, termasuk kekalahan di laga terakhir lawan Fiorentina pada Minggu (8/10/2023) lalu.
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, bahkan sudah memberikan tanda terkait kemungkinan adanya pergantian pelatih di timnya.
"Ketika Anda mengangkat pelatih yang tidak memahami sepak bola Italia, mungkin dia akan mengalami kesulitan," kata Aurelio De Laurentiis, menjawab situasi yang terjadi di timnya dan isu tentang pergantian pelatih.