- Jelang MPL Indonesia Season 11, RRQ Hoshi harus kehilangan salah satu pemain andalan mereka, R7.
- Dalam video singkat di akun Instagramnya, faktor kesehatan menjadi alasan yang membuat R7 memutuskan untuk rehat.
- Meski memutuskan untuk rehat, R7 memutuskan akan tetap berada dalam naungan dari Team RRQ.
SKOR.id - Team RRQ secara resmi mengumumkan jika player mereka, R7 memutuskan untuk rehat dari skena kompetitif.
Jelang MPL Indonesia Season 11, RRQ Hoshi harus kehilangan salah satu pemain andalan mereka, R7.
Pada Sabtu (21/1/2023) malam WIB, RRQ mengumumkan jika R7 akan rehat sejenak dari skena kompetitif Mobile Legends.
Dalam video singkat di akun Instagramnya, faktor kesehatan menjadi alasan yang membuat R7 memutuskan untuk rehat.
R7 pun menyebut jika kondisi tangannya sepanjang M4 World Championship lalu sudah sangat parah dan harus mendapatkan bantuan berupa plester.
Meski memutuskan untuk rehat, R7 memutuskan akan tetap berada dalam naungan dari Team RRQ.
Sosok bernama asli Rivaldi Fatah itu pun menyebut jika dirinya akan tetap memberikan dukungan untuk rekan satu timnya di turnamen ke depannya.
Rumor terkait R7 yang memutuskan rehat atau pensiun sudah bergulir sejak lama terutama sejak sang pemain merasakan sakit pada tangannya.
Kabar tak adanya R7 musim ini pun semakin menguat pada video jersey terbaru dari Team RRQ.
Dalam video tersebut tim Mobile Legends RRQ diwakili oleh Banana dan juga Violence yang memiliki peran seperti R7.
View this post on Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
OhMyV33nus Siap Bangkit Pasca Kekalahan pada M4 World Championship
Donkey Anggap Pernyataan RRQ Acil soal Tidak Perlu Ban Hero Estes di M4 Adalah Salah