- Clayyy menyebutkan saat ini skena Mobile Legends Filipina masih menjadi yang terkuat.
- Tetapi Clayyy menambahkan perumpamaan bahwa roda itu berputar dan tim-tim lain siap menyalip Filipina.
- Setidaknya hal tersebut sedikit mulai terasa ketika Todak berhasil mengalahkan Omega Esports pada hari yang sama.
SKOR.id - Babak playoff MSC 2022 telah menyelesaikan rangkaian hari pertamanya pada Selasa (14/6/2022).
Dimana kabar baiknya tim asal Indonesia yaitu RRQ Hoshi berhasil meraih kemenangan berharga atas EVOS SG.
RRQ Hoshi mampu mengatasi EVOS SG usai menang dengan skor 2-1 pada pertandingan babak playoff hari pertama.
Melalui unggahan akun Instagram MPL Indonesia, midlaner andalan RRQ Hoshi yaitu Clayyy menyebutkan pendapatnya mengenai peta kekuatan Mobile Legends di Asia Tenggara.
Clayyy menyebutkan saat ini skena Mobile Legends Filipina masih menjadi yang terkuat.
Tetapi Clayyy menambahkan perumpamaan bahwa roda itu berputar dan tim-tim lain siap menyalip Filipina.
"Emang PH itu terkuat, tapi roda itu berputar, kita lihat saja nanti," ujar Clayyy.
Setidaknya hal tersebut sedikit mulai terasa ketika Todak berhasil mengalahkan Omega Esports pada hari yang sama.
Todak berhasil menang 2-1 atas Omega Esports dan akan menantang RRQ Hoshi pada pertandingan selanjutnya di Semifinal Upper Bracket.
Walaupun masih terlalu dini, kekuatan Filipina nampaknya sudah mulai terbaca oleh tim lain.
Contohnya saat RSG PH melawan Falcon Esports, dimana pada pertandingan tersebut Falcon Esports mulai bisa memberikan perlawanan cukup sengit terhdap RSG PH.
Meskipun hasil akhirnya tetap kalah, ini menjadi sinyal yang tidak baik untuk tim-tim asal Filipina.
View this post on Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
Xinnn Ungkap Alasan Liam Pisah dengan RRQ Hoshi
Oura: Sistem Esports Indonesia yang Harus Diperbaiki