- Pada pertandingan Grand Final Liga LATAM Season 2 yang digelar pada Minggu (19/6/2022), RRQ Akira berhasil mengalahkan Malvinas Gaming dari Peru.
- RRQ Akira mampu menang dengan skor telak 4-1 atas Malvinas Gaming.
- Hasil tersebut cukup untuk Tekashi dkk membawa pulang hadiah sebesar 20 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp296 juta.
SKOR.id - Walaupun gagal merengkuh gelar juara MSC 2022 usai RRQ Hoshi harus mengakui kekalahan atas RSG PH.
Tetapi nampaknya fans RRQ tak perlu berkecil hati, karena divisi Mobile Legends yang lain yaitu RRQ Akira berhasil menjadi juara di Liga LATAM Season 2.
Pada pertandingan Grand Final Liga LATAM Season 2 yang digelar pada Minggu (19/6/2022), RRQ Akira berhasil mengalahkan Malvinas Gaming dari Peru.
RRQ Akira mampu menang dengan skor telak 4-1 atas Malvinas Gaming.
Hasil tersebut cukup untuk Tekashi dkk membawa pulang hadiah sebesar 20 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp296 juta.
Ini juga merupakan gelar kedua bagi RRQ Akira setelah sebelumnya berhasil menjadi juara MPL Brasil Season 2.
Jalannya pertandingan Grand Final Liga LATAM Season 2 ini sendiri berjalan berat sebelah.
Sejak awal laga, Tekashi dkk selalu mendominasi jalannya pertandingan dan bahkan berhasil unggul dalam 3 match.
Hingga akhirnya Malvinas Gaming sempat bangkit dan berhasil menang pada match ke-4.
Dan puncaknya pada match ke-5 RRQ Akira berhasil mengakhiri laga dan mengunci kemenangannya di Liga LATAM Season 2.
Hasil ini semakin dilengkapi dengan keluarnya sang EXP Laner yaitu Tekashi sebagai MVP Final.
View this post on Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
Kalahkan RRQ Hoshi, RSG PH Juarai MSC 2022
Kunci Kemenangan RSG PH Atas RRQ Hoshi di Grand Final MSC 2022